Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bagnaia Juara MotoGP 2023, Ducati Dominasi WSBK dan WorldSSP

image-gnews
Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia melakukan selebrasi setelah memenangkan MotoGP Valencia di Sirkuit Recardo Tormo, Valencia, 26 November 2023. REUTERS/Pablo Morano
Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia melakukan selebrasi setelah memenangkan MotoGP Valencia di Sirkuit Recardo Tormo, Valencia, 26 November 2023. REUTERS/Pablo Morano
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) berhasil mengamankan gelar juara dunia MotoGP 2023 setelah keluar sebagai pemenang di Valencia, Minggu, 26 November 2023. Ini menjadi gelar juara dunia keduanya secara beruntun.

Tak hanya merajai MotoGP, tim pabrikan Ducati juga mendominasi balap motor WorldSBK (WSBK) dan WorldSSP pada musim ini. Pabrikan italia tersebut mampu memenangkan dua ajang balap superbike tersebut.

Gelar juara dunia WSBK 2023 berhasil kembali diraih oleh Alvaro Bautista (Aruba.it Racing - Ducati). Sedangkan WorldSSP musim ini mampu dimenangkan oleh Nicolo Bulega (Aruba Racing WorldSSP Team).

“Satu tahun yang lalu saya ingat bahwa bersama dengan para penggemar dari seluruh dunia kami merayakan gelar Juara Dunia MotoGP dan Superbike, diliputi oleh kegembiraan dan antusiasme. Hari ini kita sekali lagi berada dalam kondisi kebahagiaan yang luar biasa,” kata CEO Ducati Claudio Domenicali dalam rilis yang diterima Tempo.

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa Bagnaia menjalani musim yang luar biasa, dan dia menulis ulang sejarah Ducati. Seperti diketahui Pecco, sapaan akrab Bagnaia, menjadi pembalap Ducati pertama yang mampu menjadi juara dunia dua kali berturut-turut di MotoGP.

Selain Bagnaia, Ducati juga berhasil mencetak sejarah baru di dunia balap motor. Tim yang identik dengan warna merah tersebut mampu menjadi satu-satunya tim yang berhasil meraih gelar juara dunia MotoGP dan WSBK secara dua kali beruntun.

“Kompetensi dan dedikasi yang dilakukan semua orang selama musim ini telah memungkinkan kami untuk meningkatkan hasil tahun lalu, menambah gelar Juara Dunia Supersport, MotoGP dan Superbike,” ujar Domenicali.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penampilan apik Bagnaia sendiri juga diapresiasi oleh CEO Ducati Indonesia, Jimmy Budhijanto. Dirinya menjelaskan bahwa performa Bagnaia dan Alvaro Bautista sepanjang 2023 menjadi bukti bahwa sang rider memiliki mental juara sejati.

"Sepanjang musim ini, Bagnaia berkali-kali mendapatkan tekanan, namun ia selalu mampu membalikkan situasi sulit menjadi sebuah kemenangan dan perayaan besar bagi Ducati. Gelar juara ini adalah hasil yang sangat layak bagi Pecco dan seluruh keluarga Ducati di dunia,” ucap Jimmy.

“Gelar juara dunia dua musim beruntun di MotoGP dan WorldSBK ditambah titel juara WorldSSP menjadi kado terbaik bagi seluruh keluarga Ducati di dunia tak terkecuali penggemar Ducati dan Ducati enthusiast di Indonesia," tutup Jimmy.

Pilihan Editor: Hasil MotoGP Valencia 2023: Martin dan Marquez Tabrakan, Bagnaia Juara Dunia

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BRI Dukung UMKM dalam Pemberdayaan Ekonomi di MotoGP Mandalika 2024

8 jam lalu

UMKM kain tenun binaan Bank BRI turut memeriahkan ajang MotoGP Mandalika 2024 melalui event Lombok Sumbawa Nusantara Fair 2024 di Pertamina Mandalika Circuit. Dok. BRI
BRI Dukung UMKM dalam Pemberdayaan Ekonomi di MotoGP Mandalika 2024

BRI memanfaatkan ajang internasional MotoGP Mandalika 2024 untuk memberdayakan UMKM lokal, menciptakan sinergi yang mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan globalisasi produk lokal.


Hasil dan Klasemen MotoGP Jepang 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Finis Kedua, Marc Marquez Ketiga

10 jam lalu

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia. (ANTARA/FAJAR SATRIYO)
Hasil dan Klasemen MotoGP Jepang 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Finis Kedua, Marc Marquez Ketiga

Francesco Bagnaia meraih gelar ganda di MotoGP Jepang 2024. Setelah menjuarai balapan sprint, pembalap Ducati Lenovo ini juga menjuarai balapan utama


Kata Marc Marquez setelah Finis Ketiga di Sprint Race MotoGP Jepang 2024 meski Start dari Posisi Kesembilan

19 jam lalu

Marc Marquez. (Foto: Gresini Racing)
Kata Marc Marquez setelah Finis Ketiga di Sprint Race MotoGP Jepang 2024 meski Start dari Posisi Kesembilan

Pembalap Gresini Racing Federal Oil Marc Marquez meraih podium dengan finis ketiga dalam sesi sprint race MotoGP Jepang 2024.


Hasil Sprint Race MotoGP Jepang: Francesco Bagnaia Menang, Pangkas Jarak Poin dengan Jorge Martin

1 hari lalu

Francesco Bagnaia di MotoGP San Marino 2024. (Foto: Ducati)
Hasil Sprint Race MotoGP Jepang: Francesco Bagnaia Menang, Pangkas Jarak Poin dengan Jorge Martin

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia memenangi sesi balapan Sprint Race MotoGP Jepang di Sirkuit Motegi, Sabtu, 5 Oktober 2024.


Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2024: Pedro Acosta Raih Pole, Bagnaia Kedua, Marquez Kesembilan, Martin Urutan 11

1 hari lalu

Pembalap Prima Pramac Jorge Martin berselebrasi di atas motornya usai memenangi MotoGP Mandalika di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu, 29 September 2024. Pembalap Prima Pramac Jorge Martin berhasil memenangi MotoGP Mandalika sementara posisi kedua diraih pembalap Red Bull GASGAS Tech3 Pedro Acosta dan posisi ketiga diraih pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2024: Pedro Acosta Raih Pole, Bagnaia Kedua, Marquez Kesembilan, Martin Urutan 11

Pedro Acosta meraih posisi start terdepan (pole position) di MotoGP Jepang 2024 setelah merajai sesi kualifikasi. Bagnaia kedua, Marquez kesembilan.


MotoGP Jepang 2024: Francesco Bagnaia Puas dengan Performa Motor di Hari Pertama

2 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)
MotoGP Jepang 2024: Francesco Bagnaia Puas dengan Performa Motor di Hari Pertama

Pembalap Ducati Francesco Bagnaia mengaku puas dengan performa motornya pada hari pertama MotoGP Jepang 2024.


Marc Marquez Masih Cari Komposisi Terbaik untuk Motornya di Hari Pertama MotoGP Jepang 2024

2 hari lalu

Marc Marquez. (Foto: Red Bull Content Pool)
Marc Marquez Masih Cari Komposisi Terbaik untuk Motornya di Hari Pertama MotoGP Jepang 2024

Marc Marquez mengatakan masih mencari komposisi terbaik dari motornya setelah melalui hari pertama pada MotoGP Jepang 2024.


Jadwal MotoGP Jepang 2024 Dimulai Jumat Ini: Jorge Martin Berebut Gelar dengan Bagnaia, Nilai Peluang Bastianini dan Marc Marquez Masih Ada

2 hari lalu

Pembalap Prima Pramac Jorge Martin berselebrasi di atas motornya bersama para marshal usai memenangi MotoGP Mandalika di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu, 29 sEPTEMBER 2024. Pembalap Prima Pramac Jorge Martin berhasil memenangi MotoGP Mandalika sementara posisi kedua diraih pembalap Red Bull GASGAS Tech3 Pedro Acosta dan posisi ketiga diraih pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Jadwal MotoGP Jepang 2024 Dimulai Jumat Ini: Jorge Martin Berebut Gelar dengan Bagnaia, Nilai Peluang Bastianini dan Marc Marquez Masih Ada

Menjelang jadwal MotoGP Jepang 2024, Jorge Martin (Prima Pramac Racing) masih mapan memuncaki klasemen. Ia bicara persaingan perebutan juara.


Fabio Quartararo Sebut Motor Yamaha Telah Alami Peningkatan Performa Menjelang Jadwal MotoGP Jepang 2024

3 hari lalu

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo. (ANTARA/Sugiharto Purnama).
Fabio Quartararo Sebut Motor Yamaha Telah Alami Peningkatan Performa Menjelang Jadwal MotoGP Jepang 2024

Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo menyebut timnya telah mengalami peningkatan dari segi performa motor menjelang MotoGP Jepang 2024.


ITDC: Kontrak dengan Dorna untuk Ajang MotoGP di Sirkuit Mandalika Masih Tersisa 7 Kali Lagi

3 hari lalu

Sejumlah pembalap memacu kecepatan motornya saat berlomba dalam MotoGP Mandalika di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu, 29 September 2024. Pembalap Prima Pramac Jorge Martin berhasil memenangi MotoGP Mandalika sementara posisi kedua diraih pembalap Red Bull GASGAS Tech3 Pedro Acosta dan posisi ketiga diraih pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
ITDC: Kontrak dengan Dorna untuk Ajang MotoGP di Sirkuit Mandalika Masih Tersisa 7 Kali Lagi

ITDC mengungkap durasi kontrak dengan Dorna untuk pelaksanaan ajang MotoGP Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika.