TEMPO.CO, Jakarta - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) akan meluncurkan SUV terbaru Nissan Terra di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2018, 2 Agustus 2018.
Senior Vice President Nissan Asia and Oceania Vincent Wijnen berjanji akan memberikan harga yang kompetitif untuk Nissan Terra di Indonesia. "Harganya pasti fully competitive, tunggu peluncuran di GIIAS 2018," kata Wijnen di Jakarta, Rabu, 1 Agustus 2018.
Baca: SUV Nissan Terbaru Jalani Uji Tipe di Indonesia, Simak Bocorannya
Nissan Terra merupakan SUV yang dibangun dari platform double cab Nissan Navara. Model ini menjalani debut di pasar Cina pada April 2018. Mengutip data dari China Association of Automobile Manufacturers (CAAM), Nissan Terra terjual sebanyak 2.211 unit di bulan pertama setelah diluncurkan. Di bulan Mei, penjualannya mencapai 1.365 unit. Angka ini meningkat menjadi 1.426 unit pada Juni 2018.
Setelah meluncur di Cina, Nissan Terra masuk ke pasar Filipina dan juga kini Indonesia. Berikutnya, dipasarkan di Thailand, Brunei, Kamboja, Laos, Myanmar, dan Vietnam.
Wijnen optimistis bahwa Nissan Terra mampu bersaing dengan kompetitor di segmen SUV medium. Seperti diketahui, di segmen ini dikuasai dua SUV Jepang yakni Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport. Lalu ada pendatang baru yang juga akan meluncur di GIIAS 2018, yakni Wuling Baojun 530.
Baca: Duel Nissan Terra dan Toyota Pajero, Siapa yang Unggul?
Merek asal Cina ini dikenal dengan harga murah meski secara dimensi, mesin, dan teknologi tak kalah dengan model-model buatan Jepang. "Nissan Terra dilengkapi teknologi yang mumpuni dan saya rasa bisa bersaing dengan kompetitor yang ada sekarang," ujarnya.
Wijnen berharap kehadiran Nissan Terra di Indonesia mampu mengobati rasa kangen pecinta SUV Nissan di Indonesia seperti masa jayanya Nissan Terrano yang populer di era 1990an.