Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Klub Moge Bakal Ngumpul di Yogyakarta, Bahas Kegiatan Akbar

image-gnews
Pengunjung mengamati kendaraan bermotor penuh modifikasi yang turut memeriahkan gelaran KUSTOMFEST 2016 di Jogja Expo Center Hall, Yogyakarta, 9 Oktober 2016. Gelaran KOSTUMFEST kelima tahun ini diikuti oleh 109 kontestan kelas kustom bike show dan 21 kontestan kelas hot rod dan kustom car. TEMPO/Pius Erlangga
Pengunjung mengamati kendaraan bermotor penuh modifikasi yang turut memeriahkan gelaran KUSTOMFEST 2016 di Jogja Expo Center Hall, Yogyakarta, 9 Oktober 2016. Gelaran KOSTUMFEST kelima tahun ini diikuti oleh 109 kontestan kelas kustom bike show dan 21 kontestan kelas hot rod dan kustom car. TEMPO/Pius Erlangga
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Sejumlah klub moge (motor gede) dijadwalkan melakukan pertemuan di Yogyakarta pada 19 Januari 2020. Pertemuan ini memiliki sejumlah agenda yang akan dilangsungkan pada tahun ini.

“Akhir pekan ini, 19 Januari 2020 kami kembali mengumpulkan berbagai perwakilan komunitas (moge) untuk silaturahmi sekaligus membahas agenda yang sekiranya bisa disiapkan untuk menyemarakkan kegiatan otomotif di Yogya ke depan,” ujar pengurus komunitas Harley-Davidson Club Indonesia (HDCI) Yogyakarta Bayu Aji, Senin 13 Januari 2020.

Tak kurang 10 perwakilan komunitas motor gede seperti Ikatan Sport Harley-Davidson (ISHD), Motor Antique Club Yogyakarta (MACY), Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI), Motor Besar Club (MBC), juga HDCI sendiri akan terlibat dalam kegiatan itu.

Sebelum bertemu membahas agenda yang hendak dipersiapkan, ujar Aji, para perwakilan komunitas itu akan menggelar ridding pendek dengan start halaman Ambarrukmo Hotel Yogyakarta menuju Wonosari Gunungkidul pagi harinya.

“Total ada 120 an lebih peserta yang mengikuti ridding nanti, sekedar untuk pemanasan saja sebelum membahas agenda bersama yang akan dilakukan,” ujar Aji.

Aji menuturkan, kegiatan itu bukanlah kegiatan resmi HDCI Yogya namun menjadi wahana silaturahmi antar komunitras saja sembari membahas sejumlah agenda.

Terkait agenda yang bakal dibahas, ujar Aji, diantaranya soal penyelenggaraan event rutin Jogja Bike Rendezvous (JBR) yang terakhir dihelat 2015 silam.

Sebab event JBR yang kerap berhasil mengumpulkan pecinta Harley Davidson dari berbagai daerah Indonesia juga manca negara itu, sudah empat tahun terakhir vakum.

Padahal Jogja Bike Rendezvous sendiri selama ini sudah jadi semacam ikon dan pengegrak wisata bidang otomotif di Yogya. Seperti halnya Jawa Barat memiliki event Wing Day dan Surabaya memiliki Sumpah Pemuda Ride.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Kami akan bahas juga soal kemungkinan menghelat lagi Jogja Bike Rendezvous itu,” ujar Aji.

Saat terakhir digelar 2015 lalu, event Jogja Bike Rendezvous sempat jadi sorotan karena adanya kasus penghadangan aktivis pesepeda Yogya, Elanto Wijoyo pada biker asal luar Yogya yang diketahui tak tertib berlalu lintas di kawasan Sleman.

Aji menuturkan, kejadian saat itu mau tak mau juga sempat membuat kegiatan JBR itu dievaluasi penuh.

Perhelatan otomotif di Yogyakarta beberapa tahun terakhir makin eksis dengan melibatkan semakin banyak komunitas serta pelaku industri kustom berbagai pelosok tanah air.

Sejumlah kegiatan di Yogya pun telah menjadi patron yang berhasil memberi pengaruh bagi menggeliatnya tren modifikasi yang seolah tak pernah berhenti.

Sebut saja seperti Kustomfest, Jogja Volks Wagen Festival, Indonesia Scooter Festistival, juga Hot Rod Weekend Party yang gaungnya hingga manca negara.

Antusiasme masyarakat atas perhelatan otomotif yang jadi agenda rutin di Kota Gudeg itu pun mendorong sejumlah klub moge di Yogyakarta berkumpul lagi guna menyiapkan agenda yang dinilai bisa ikut mewarnai ramainya perhelatan itu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Undang 3.000 Biker, Jogja Bike Rendezvous 2024 Targetkan Okupansi Hotel di Yogyakarta Melonjak

15 hari lalu

Komunitas sepeda motor besar di Yogyakarta. Dok. Istimewa
Undang 3.000 Biker, Jogja Bike Rendezvous 2024 Targetkan Okupansi Hotel di Yogyakarta Melonjak

Jogja Bike Rendezvous 2024 ini dapat mendongkrak kunjungan destinasi di Yogyakarta. Ada pameran motor klasik dan atraksi menarik.


Ruri Repvblik Alami Kecelakaan, Manajer Minta Doa Terbaik

29 hari lalu

Ruri Repvblik mengunggah foto bersama istrinya,   Chisa Anne sebelum melakukan turing. Foto: Instagram.
Ruri Repvblik Alami Kecelakaan, Manajer Minta Doa Terbaik

Ruri Repvblik atau Ruri Wantogia mengalami kecelakaan tunggal saat melakukan turing moge di Ciamis, Jawa Barat.


Bamsoet Dukung Gelaran Indonesia Harley Davidson Fest 2024 di Bali

19 Juni 2024

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mendukung diselenggarakannya Indonesia Harley Fest 2024 oleh JLM Auto Indonesia, pada 31 Agustus 2024 di Bali.
Bamsoet Dukung Gelaran Indonesia Harley Davidson Fest 2024 di Bali

Bamsoet mendukung gelaran Indonesia Harley Fest 2024, pada 31 Agustus 2024 di Bali.


Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

18 Mei 2024

Sophan Sophiaan. TEMPO
Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

Sophan Sophiaan dikenal sebagai aktor, sutradara, dan politisi. Ia wafat 16 tahun lalu di Hutan Widodaren Ngawi saat turing motor Jalur Merah Putih.


Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

15 Mei 2024

Mantan Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Yogyakarta, Eko Darmanto, seusai menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Senin, 22 April 2024. Eko akan disidang dalam perkara dugaan penerimaan gratifikasi sejumlah Rp.18 miliar di Dirjen Bea Cukai Kementerian Keuangan RI.TEMPO/Imam Sukamto
Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

Ini daftar aset eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto yang masuk dalam radar dakwaan KPK.


Harley-Davidson Bakal Pamerkan Lini Motor Baru pada 24 Januari 2024

10 Januari 2024

Logo bintang warna putih yang terpampang di tangki, lampu model bulat dan pelek jari-jari memperkuat kesan klasik Harley Davidson Softail Slim S. www.harley-davidson.com
Harley-Davidson Bakal Pamerkan Lini Motor Baru pada 24 Januari 2024

Harley-Davidson akan memperkenalkan jajaran produk terbarunya pada 24 Januari 2024 lewat film peluncuran khusus bertajuk American Dreamin.


Harley-Davidson Recall 1.464 Unit CVO Street Glide karena Masalah Mesin

20 Desember 2023

Ilustrasi motor Harley-Davidson. www.harley-davidson.com
Harley-Davidson Recall 1.464 Unit CVO Street Glide karena Masalah Mesin

Harley-Davidson melakukan penarikan kembali atau recall sebanyak 1.464 unit untuk model CVO Street Glide karena masalah pengaturan modul kontrol mesin


Motor Listrik Pertama Suzuki Bakal Rilis Tahun Depan

17 Desember 2023

Suzuki Burgman Street 125EX. (Foto: Tempo/Kusnadi Chahyono)
Motor Listrik Pertama Suzuki Bakal Rilis Tahun Depan

Manajer umum penjualan motor Suzuki, Akira Kyuji mengatakan bahwa Suzuki akan meluncurkan motor listrik pertamanya pada tahun depan.


Masalah Infrastruktur Bikin Motor Listrik Harley-Davidson Sulit Masuk ke Indonesia

20 November 2023

Motor listrik Harley-Davidson LiveWire Del Mar. (Foto: Hindustan Times)
Masalah Infrastruktur Bikin Motor Listrik Harley-Davidson Sulit Masuk ke Indonesia

Infrastruktur yang belum memadai dinilai membuat motor listrik Harley-Davidson bernama LiveWire sulit masuk ke pasar Indonesia.


Motor Murah Harley-Davidson Berpeluang Masuk Indonesia?

20 November 2023

Logo bintang warna putih yang terpampang di tangki, lampu model bulat dan pelek jari-jari memperkuat kesan klasik Harley Davidson Softail Slim S. www.harley-davidson.com
Motor Murah Harley-Davidson Berpeluang Masuk Indonesia?

Harley-Davidson memiliki tiga model motor murah yang saat ini hanya dijual di China dan India. Meski begitu tidak menutup kemungkinan kedepannya akan dijual di Indonesia