Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Suzuki XL7 di Batam Lebih Murah Dibanding di Jakarta

image-gnews
Suzuki XL7 diluncurkan di Krakatau Ballroom kawasan Taman Mini Indonesia Indah.
Suzuki XL7 diluncurkan di Krakatau Ballroom kawasan Taman Mini Indonesia Indah.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSuzuki XL7 secara eksklusif diluncurkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Batam, Jumat, 21 Februari 2020, dengan bekerja sama dengan PT Rodamas makmur Motor (Suzuki Indomobil Batam).

Produk yang resmi diluncurkan secara nasional di Jakarta pada 15 Februari 2020 lalu itu tersedia dalam pilihan transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan, 6 pilihan warna, serta 3 varian yaitu Zeta, Beta, dan Alpha.

Kendati begitu, harga produk ini di Batam berbeda dari yang ditawarkan di Jakarta. Harga on-the-road Suzuki XL7 di Batam relatif lebih murah.

Berdasarkan pantauan Bisnis, varian termurah, XL7 Zeta transmisi manual (MT), dijual dengan harga Rp213 juta, sedangkan untuk transmisi otomatisnya (AT), Zeta dibanderol Rp223 juta. Padahal, harga on-the-road Jakarta ditetapkan senilai Rp230 juta untuk Zeta MT dan Rp240,5 juta untuk Zeta AT.

Di Batam, varian Beta MT diberi harga Rp226 juta dan Beta AT Rp236 juta, sedangkan di Jakarta masing-masing ditetapkan dengan harga Rp246,5 juta dan Rp257 juta.

Sementar itu, harga XL7 Alpha MT dipatok Rp236 juta dan Alpha AT Rp246 juta. Harga varian itu juga berselisih dengan harga XL7 di Jakarta yang mencapai Rp256 juta untuk transmisi manual dan Rp267 juta untuk transmisi otomatis.

Video Suzuki XL7:

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Branch Manager Suzuki Indomobil Batam Rudy Wijaya mengakui bahwa peluncuran produk ini pun mendapat sambutan hangat dari masyarakat Batam. Pasalnya, dia mengatakan saat ini 12 unit Suzuki XL7 telah laku terjual dan akan segera diserahterimakan.

"Padahal, launching produk baru dilaksanakan hari ini," ujarnya di sela-sela seremoni peluncuran.

Untuk skema penawaran, Suzuki Indomobil Batam selaku diler resmi SIS telah menyiapkan berbagai skema menarik untuk pelanggan, seperti harga khusus, servis gratis hingga 50.000 km, gratis asuransi, bunga 0 persen, program trade in, test drive berhadiah, dan lucky wheel.

Adapun, Suzuki XL7 diperkenalkan kepada publik Batam di Grand Batam Mall. Seremoni tersebut dilanjutkan dengan acara Suzuki Day yang berlangsung hingga dengan 23 Februari 2020.

Suzuki XL7 merupakan kendaraan jenis Low SUV yang berkompetisi dengan Toyota Rush, Daihatsu Terios, Mitsubishi Xpander Cross, Honda BR-V, dan DFSK Glory 560. 

BISNIS

 
 
Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


IIMS 2024: Harga New Honda BR-V N7X Edition Lebih Mahal Rp 1 Juta, Simak Ubahannya

41 hari lalu

New Honda BR-V N7X Edition tampil di IIMS 2024, 15 Februari 2024. (Foto: HPM)
IIMS 2024: Harga New Honda BR-V N7X Edition Lebih Mahal Rp 1 Juta, Simak Ubahannya

New Honda BR-V N7X Edition mendapatkan ubahan di sisi eksterior seperti aero kit, spoiler, hingga emblem khusus.


Penjualan Suzuki Meningkat 25 Persen di Desember 2023

21 Januari 2024

Suzuki XL7 Hybrid. (Foto: Suzuki)
Penjualan Suzuki Meningkat 25 Persen di Desember 2023

Peningkatan penjualan mobil Suzuki didominasi oleh XL7 yang diklaim tumbuh 32 persen pada Desember lalu.


Penjualan Honda 2023 Tercatat 128.010 Unit, Brio Masih yang Terlaris

16 Januari 2024

Honda Brio di pameran GIIAS, 14 Agustus 2023. TEMPO/Dimas Prassetyo
Penjualan Honda 2023 Tercatat 128.010 Unit, Brio Masih yang Terlaris

Total penjualan Honda Brio sepanjang 2023 mencapai 56.627 unit. Sedangkan Honda HR-V mencapai 24.736 unit.


Daihatsu Terios Jelajahi Tempat Bersejarah di Ternate, Libas Rute Sepanjang 390 Km

16 Januari 2024

Petualangan Daihatsu Terios ke tempat bersejarah di Ternate. (Dok PT ADM)
Daihatsu Terios Jelajahi Tempat Bersejarah di Ternate, Libas Rute Sepanjang 390 Km

Daihatsu Terios telah melakukan perjalanan ke tempat bersejarah di Ternate, Maluku Utara, dengan rute sepanjang 390 km.


Produksi Toyota Rush di Pasar Malaysia Dihentikan

5 Januari 2024

Toyota Rush terjual sebanyak 19.086 unit hingga kwartal III 2020. Toyota.astra.co.id
Produksi Toyota Rush di Pasar Malaysia Dihentikan

UMW Toyota Motor (UMWT) selaku agen pemegang merek Toyota di Malaysia menghentikan produksi Toyota Rush. Simak selengkapnya di sini:


Daftar Mobil Terlaris November 2023: Kijang Innova Teratas, Brio Ketiga

15 Desember 2023

All New Toyota Kijang Innova Zenix diluncurkan di Indonesia. Senin, 21 November 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Daftar Mobil Terlaris November 2023: Kijang Innova Teratas, Brio Ketiga

Toyota Kijang Innova menjadi mobil terlaris November 2023 dengan penjualan sebanyak 7.064 unit, sedangkan Honda Brio 5.381 unit.


Isi Garasi Kepala BNN Baru Marthinus Hukom, Cuma Punya 1 Mobil

9 Desember 2023

Kepala BNN Irjen Pol Marthinus Hukom memusnahkan barang bukti narkoba di kantor BNN, Jakarta, Jumat 8 Desember 2023. BNN memusnahkan barang bukti narkoba berupa 34.338,88 gram sabu, 1.879,99 gram ganja dan 3.000 ml cairan mengandung narkotika yang diperoleh dari penangkapan 16 tersangka. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Isi Garasi Kepala BNN Baru Marthinus Hukom, Cuma Punya 1 Mobil

Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik Irjen Marthinus Hukom sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN).


Mitsubishi Xforce Hadir di Pekanbaru, Harga OTR Mulai Rp 382,9 Juta

22 September 2023

Mitsubishi Xforce di Pekanbaru, Riau, 21 September 2023. (MMKSI)
Mitsubishi Xforce Hadir di Pekanbaru, Harga OTR Mulai Rp 382,9 Juta

Di Pekanbaru, Mitsubishi Xforce dipasarkan dengan harga Rp 382,9 juta untuk tipe Exceed CVT dan Rp 414,9 juta untuk tipe Ultimate CVT.


Test Drive Hyundai Stargazer X: Kesan SUV Lebih Kental

2 September 2023

Hyundai Stargazer X, 29 Agustus 2023. TEMPO/Dicky Kurniawan
Test Drive Hyundai Stargazer X: Kesan SUV Lebih Kental

Konsumsi BBM Hyundai Stargazer X dengan rute Magelang-Solo mencapai 11,1 kilometer per liter.


Intip 2 Koleksi Mobil Pj Gubernur Bangka Belitung yang Didesak Mundur

29 Agustus 2023

Puluhan tokoh masyarakat dan tokoh adat menyuarakan usulan kepada Mendagri untuk mencopot jabatan Suganda Pandapotan Pasaribu sebagai PJ Gubernur Bangka Belitung. Aspirasi disampaikan ke DPRD Bangka Belitung, Senin, 28 Agustus 2023. TEMPO/SERVIO MARANDA
Intip 2 Koleksi Mobil Pj Gubernur Bangka Belitung yang Didesak Mundur

Pj Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu didesak untuk mundur dari jabatannya. Berikut dua koleksi mobil yang ia miliki: