Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menteri Kelautan Wahyu Trenggono dan 5 Mobil Andalannya

image-gnews
Sakti Wahyu Trenggono, Presiden Direktur Indonesian Tower. Tempo/Jati Mahatmaji
Sakti Wahyu Trenggono, Presiden Direktur Indonesian Tower. Tempo/Jati Mahatmaji
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono memiliki lima mobil dan sebuah sepeda motor. Dia dilantik oleh Presiden Joko Widodo hari ini, Rabu, 23 Desember 2020, bersama lima menteri dan sejumlah wakil menteri baru lainnya.

Dia, pengusaha yang dekat dengan PDIP, menggantikan kader Partai Gerindra Edhy Probowo yang terjerat kasus korupsi proyek lobster. Sebelumnya, Wahyu Trenggono menjabat Wakil Menhan.

Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Wahyu Trenggono tercatat memiliki kekayaan Rp 1,947 triliun. Dari total tersebut, Rp 6,1 miliar di antaranya dalam bentuk alat transportasi dan mesin.

Ada lima mobil dan sebuah motor yang dimilikinya. Berikut detailnya:

1. Range Rover 2013
Range Rover merupakan kendaraan mewah jenis SUV yang diproduksi perusahaan asal Inggris, Land Rover. Mobil ini ditaksir seharga Rp 1,8 miliar dan memiliki penggerak roda empat.

Kapasitas mesinnya 2.995 cc bertenaga 335hp dan torsi 450 Nm, serta jenis bahan bakar diesel berkapasitas 80 liter. Ada 6 silinder dengan katup per silinder 4 yang dikonfigurasi DOHC.

Mobil SUV dengan lima kursi ini memiliki ukuran dimensi 4.850 x 2.220 x 213 mm. Suspensi depan dan belakang menggunakan Air Suspension.

2. Audi RS 5 Sedan 2015
Mobil ini dibekali mesin 4.2L DOHC V8 bertenaga 450 hp, dan menggunakan transmisi 7-speed Twin-clutch. Interior dalamnya tampil mewah.

Meskipun hanya memiliki dua pintu, mobil ini bisa mengangkut empat orang. Mobil mewah ini ditaksir seharga Rp 2,5 miliar.

3. Audi Q3 2012
Audi Q3 memiliki varian mesin diesel TDI dan bensin TFSI 2.000 cc. Dilengkapi peranti injeksi langsung, turbocharger, peranti start-stop, serta energy recovery system.

Kerangkan pelapis bodinya dirancang aerodinamis dan menggunakan bahan super ringan. Kap mesin hingga knalpot dibuat dari bahan alumunium.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Total bobotnya kurang dari 1,4 ton. Mobil Audi Q3 keluaran 2012 milik Wahyu Trenggono ini ditaksir seharga Rp 285 juta.

4. Toyota Vellfire 2015
Vellfire memiliki karakter yang berbeda kendati menempati segmen MPV mewah. New Vellfire menampilkan nuansa cool, modern, dan high technology, serta tampil lebih berani.

Mobil Wahyu Trenggono ini memiliki interior yang lega dan mewah. Harganya juga lebih murah dibandingkan Alphard, ditaksir Rp 740 juta.

Mesinnya 2.5L Petrol Engine, Inline 4 Cylinder 16 Valve DOHC with VVT-i, bertenaga 178 hp dan torsi 234 Nm.

5. Mercedes Benz GLA 200 Tahun 2018
Mobil pabrikan Eropa ini mengusung mesin 4 silinder segaris kapasitas 1.595 cc turbo. Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 156 dk dan torsi 250 Nm.

SUV Mercedes ini dilengkapi kursi yang nyaman yang dapat disetel secara elektrik. Ada tiga fungsi memori untuk pengemudi dan penumpang depan. Harganya sekitar Rp 690 juta.

6. Honda BeAT 2012
Sepeda motor milik Wahyu Trenggono ini tidak tergolong istimewa karena banyak masyarakat yang memilikinya. Kendaraan roda dua ini dibanderol Rp 12 juta-an.

Menggunakan mesin berkapasitas 110 cc, Honda BeAT ini sudah memiliki pendingin udara. Fitur keamanannya juga standar samping otomatis (Side Stand Switch) yang membuat mesin tidak dapat dinyalakan apabila dalam posisi turun.

Ada juga Brake Lock yang berfungsi untuk mencegah motor loncat saat dinyalakan. Pengaman kunci bermagnet (Magnetic Key Shutter), serta Autochoke untuk memudahkan menghidupkan mesin tanpa harus menggeser tuas secara manual. 

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sudah Berlangsung sejak 2001, Ini Sejarah Car Free Day di Indonesia

2 jam lalu

Suasana car free day di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu pagi, 27 Agustus 2023.  Data IQAir menunjukkan saat yang sama kualitas udara Jakarta tidak sehat. Tempo/Advist K.
Sudah Berlangsung sejak 2001, Ini Sejarah Car Free Day di Indonesia

Car Free Day yang pertama kali digelar Jakarta pada 2001 mengadopsi konsep dari Belanda dengan tujuan berbeda.


Awal Mula Hadirnya Car Free Day yang Diperingati Setiap 22 September

6 jam lalu

Hari Bebas Kendaraan Bermotor (Car Free Day). Tempo/Tony Hartawan
Awal Mula Hadirnya Car Free Day yang Diperingati Setiap 22 September

Car Free Day dilakukan sebagai bentuk dorongan bagi pengendara mobil untuk tidak menggunakan mobil selama satu hari.


Mengenang Sosok Soebronto Laras dan Gurita Bisnis Otomotif Sang Menantu Jenderal Ahmad Yani

18 jam lalu

Subronto Laras Dok. TEMPO / Priatna
Mengenang Sosok Soebronto Laras dan Gurita Bisnis Otomotif Sang Menantu Jenderal Ahmad Yani

Presiden Komisaris PT Indomobil International, Soebronto Laras, meninggal dunia pada Rabu, 20 September 2023. Simak profilnya berikut ini.


Promo Mobil Honda di GIIAS Surabaya 2023, DP Rendah Mulai 5 Persen

1 hari lalu

Honda di GIIAS Surabaya 2023. (Foto: HPM)
Promo Mobil Honda di GIIAS Surabaya 2023, DP Rendah Mulai 5 Persen

PT Honda Prospect Motor (HPM) ikut serta dalam pameran GIIAS Surabaya 2023 yang berlangsung dari 20 hingga 24 September 2023 di Grand City Convention and Exhibition.


Luhut Sebut Indonesia Bisa Menjadi Pusat Peradaban Maritim Dunia, Ini Alasannya

2 hari lalu

Luhut Binsar Pandjaitan. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Luhut Sebut Indonesia Bisa Menjadi Pusat Peradaban Maritim Dunia, Ini Alasannya

Menteri Luhut yakin Indonesia bisa menjadi pusat peradaban maritim dunia. Ini alasannya.


IMX 2023 Bakal Hadirkan 2 Mobil Supergiveaway Buat Pengunjung

3 hari lalu

IMX 2023. (TEMPO/Erwan Hartawan)
IMX 2023 Bakal Hadirkan 2 Mobil Supergiveaway Buat Pengunjung

Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX 2023) bakal menghadirkan 2 mobil giveaway untuk pengunjung yang beruntung. Simak selengkapnya di sini:


Keseimbangan Mobil Lewis Hamilton Membaik di FP2 F1 Singapura, Bisa Podium?

5 hari lalu

Pembalap Mercedes Lewis Hamilton saat latihan pada GP Singapura di Marina Bay Street Circuit, Singapura, 15 September 2023. REUTERS/Andy Chua
Keseimbangan Mobil Lewis Hamilton Membaik di FP2 F1 Singapura, Bisa Podium?

Mobil balap Mercedes milik Lewis Hamilton membaik di sesi latihan bebas kedua (FP2) Formula 1 Singapura atau F1 Singapura, Jumat, 15 September 2023.


BMW Belum Punya Rencana untuk Setop Penjualan Mobil Bensin

5 hari lalu

Logo BMW 2022 untuk model BMW M dan BMW M Sport. Foto : BMW
BMW Belum Punya Rencana untuk Setop Penjualan Mobil Bensin

BMW Group belum mengumumkan waktu terakhirnya untuk menjual mobil mesin pembakaran internal (Internal Combustion Engine/ICE).


Simak Durasi Memanaskan Mesin Mobil yang Ideal, Berapa Menit?

10 hari lalu

Mekanik Toyota melakukan pengecekan kondisi pelumas mesin. (Foto: Auto200)
Simak Durasi Memanaskan Mesin Mobil yang Ideal, Berapa Menit?

Memanaskan mesin mobil memiliki beberapa fungsi seperti meningkatkan kinerja mesin, mengurangi risiko kerusakan mesin, mengisi dan meningkatkan daya aki, serta mengecek kondisi mesin.


Mobil Modern Rentan Dilanda Masalah Data Pribadi, Kenapa?

10 hari lalu

Ilustrasi data pribadi (antara/shutterstock)
Mobil Modern Rentan Dilanda Masalah Data Pribadi, Kenapa?

Mobil modern yang dipasarkan saat ini dinilai rentan mengalami masalah data privasi. Berikut penjelasan lengkapnya: