"

General Motors Pangkas Produksi karena Kekurangan Chip Semikonduktor

Reporter

General Motors Logo (Dok. GM)
General Motors Logo (Dok. GM)

TEMPO.CO, DetroitGeneral Motors Co menjadi produsen mobil terbaru yang dilanda kekurangan chip semikonduktor. Produsen mobil terbesar di Amerika Serikat itu mengatakan akan menghentikan produksi di empat pabrik perakitan mulai pekan depan, Rabu, 3 Februari 2021. 

GM mengatakan akan menghentikan produksi pada 8 Februari di pabrik di Fairfax, Kansas; Ingersoll, Ontario; dan San Luis Potosi, Meksiko. Kelangkaan chip semikonduktor ini juga akan mempengaruhi operasional pabrik Bupyeong 2 di Korea Selatan dengan menurunkan setengah dari kapasitas produksi normal. 

GM tidak mengungkapkan berapa banyak volume yang akan berkurang atau pemasok mana yang terpengaruh oleh kekurangan chip, tetapi mengatakan fokusnya adalah menjaga produksi tetap berjalan di pabrik yang memproduksi truk pikap ukuran penuh dan SUV serta mobil sport Chevrolet Corvette. 

GM mengatakan pihaknya bermaksud untuk mengganti produksi yang hilang sebanyak mungkin.

AutoForecast Solutions, yang melacak produksi, memperkirakan volume gabungan GM yang hilang akan berjumlah hampir 10.000 kendaraan minggu depan.

"Terlepas dari upaya mitigasi kami, kekurangan semikonduktor akan berdampak pada produksi GM pada 2021," kata juru bicara GM David Barnas kepada Reuters dalam sebuah pernyataan.

Baca juga: 2020, General Motors Jual 2,9 Juta Mobil di Cina

“Pasokan semikonduktor untuk industri otomotif global tetap sangat cair,” ujar dia. “Organisasi rantai pasokan kami bekerja sama dengan basis pasokan kami untuk menemukan solusi bagi persyaratan semikonduktor pemasok dan untuk mengurangi dampak pada GM.”

Kendaraan GM yang terkena dampak termasuk sedan Chevrolet Malibu, SUV Cadillac XT4, Chevy Equinox dan Trax, dan SUV GMC Terrain dan kendaraan crossover kecil Buick Encore.

Kekurangan chip telah menyebabkan beberapa produsen mobil, termasuk Volkswagen AG, Ford Motor Co, Subaru Corp, Toyota Motor Corp, Nissan Motor Co dan Stellantis NV, untuk memangkas produksi kendaraan mereka.

Baca: Pabrik Mobil di Indonesia Aman dari Kelangkaan Chip Semikonduktor

Mazda Motor Corp sedang mempertimbangkan untuk memangkas produksi globalnya dengan total 34.000 kendaraan pada Februari dan Maret karena kekurangan chip, sumber mengatakan kepada Reuters pada hari Rabu. 

Nissan mengatakan pada hari Selasa, 2 Februari, bahwa pihaknya memotong tiga hari produksi di jalur truk di pabriknya di Canton, Mississippi.

Kekurangan chip diperkirakan menyebabkan produksi di sektor otomotif global menjadi 672.000 kendaraan lebih rendah dari yang diantisipasi pada kuartal pertama, IHS Markit mengatakan pada hari Rabu. 

Kelangkaan chip tersebut diperkirakan akan bertahan hingga kuartal ketiga tahun ini.

AutoForecast Solutions mengumumkan produksi secara global sejauh ini merosot hingga 564.000 kendaraan dan diperkirakan dampak total tahun ini bisa menjadi 964.000 kendaraan yang disebabkan oleh gangguan pasokan chip semikonduktor.








Seluruh Aset Volkswagen di Rusia Dibekukan

2 hari lalu

Logo Volkswagen. AP Photo
Seluruh Aset Volkswagen di Rusia Dibekukan

Pembekuan aset Volkswagen di Rusia ini sebagai buntut dari konflik negara itu dengan Ukrania sejak tahun lalu.


Aset Volkswagen di Rusia Dibekukan

3 hari lalu

Pintu masuk pabrik Volkswagen Group di Kaluga, Rusia 30 Maret 2022. REUTERS/Evgenia Novozhenina
Aset Volkswagen di Rusia Dibekukan

Dari 60 merek mobil asing di Rusia, salah satu pasar mobil terbesar di Eropa, hanya tersisa 11 merek akibat sanksi Barat setelah invasi ke Ukraina.


Bos Desain Volkswagen: Merancang Mobil Kecil Lebih Sulit daripada Hypercar

3 hari lalu

Fiat Panda. foto: autoevolution.com
Bos Desain Volkswagen: Merancang Mobil Kecil Lebih Sulit daripada Hypercar

Mobil hypercar rendah, lebar, dan memiliki kap mesin yang panjang. Seluruh proses desain selesai hanya dalam enam minggu.


Daftar Harga Mobil Toyota di Auto2000 per Maret 2023

3 hari lalu

Mobil Toyota All New Agya dipamerkan dalam acara Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 di JCC, Jakarta, 11 Maret 2023. Mobil LCGC All New Toyota Agya mulai Rp 167,9 juta sampai Rp 191,4 juta.. TEMPO/Fajar Januarta
Daftar Harga Mobil Toyota di Auto2000 per Maret 2023

Dari daftar harga mobil Toyota terbaru yang dirilis Auto2000 per Maret 2023, Agya 1.2 G M/T STD menjadi yang termurah dengan banderol Rp 159,7 juta.


Daftar Peraih Penghargaan di Jakarta Auto Week 2023, Siapa Saja?

4 hari lalu

Mobil listrik All New Lexus RZ diboyong diperkenalkan di Gaikindo Jakarta Autoweek (GJAW) di JCC, Senayan, Jakarta, 16 Maret 2023. Lexus Indonesia menyampaikan akan mengumpulkan data konsumen yang berminta untuk membelinya. TEMPO/Fardi Bestari
Daftar Peraih Penghargaan di Jakarta Auto Week 2023, Siapa Saja?

Pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 akan berakhir pada malam ini, Minggu, 19 Maret 2023. Siapa saja pemenang penghargaannya?


VW Combi Listrik Hadir di Jakarta Auto Classic Meet Up 2023

4 hari lalu

VW Combi Listrik hadir di Jakarta Auto Classic Meet Up 2023. (Foto: Jakarta Auto Classic Meet Up)
VW Combi Listrik Hadir di Jakarta Auto Classic Meet Up 2023

Jakarta Auto Classic Meet Up 2023 menghadirkan mobil listrik VW Combi, yang diklaim menjadi daya tarik bagi para pengunjung.


Produsen Mobil Listrik VinFast Ditinggal Tiga Pejabat Senior

4 hari lalu

SUV listrik VinFast VF8 ditampilkan selama Consumer Electronic Show 2022 (CES 2022) di Las Vegas Convention Center di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, 5 Januari 2022. REUTERS/Steve Marcus
Produsen Mobil Listrik VinFast Ditinggal Tiga Pejabat Senior

Hengkangnya pejabat-pejabat tersebut terjadi setelah peluncuran mobil listrik pertama VinFast mengalami penundaan di California.


Toyota RAV4 GR Sport PHEV Bakal Dipasarkan di GIIAS 2023?

8 hari lalu

Toyota RAV4 PHEV dipamerkan di Gaikindo Jakarta Auto Week, 10-19 Maret 2023. TEMPO/Wawan Priyanto
Toyota RAV4 GR Sport PHEV Bakal Dipasarkan di GIIAS 2023?

PT Toyota Astra Motor (TAM) memperkenalkan Toyota RAV4 GR Sport PHEV dalam pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 10-19 Maret 2023.


Toyota Yaris Facelift Rilis di Thailand, Simak Pembaruannya

9 hari lalu

Toyota Yaris 2023. (Toyota Thailand)
Toyota Yaris Facelift Rilis di Thailand, Simak Pembaruannya

Toyota Yaris di Thailand mendapatkan pembaruan yang penting, menghadirkan tampilan yang lebih tajam dengan fitur keamanan dan konektivitas yang lebih banyak.


Siswi Sleman Tewas Akibat Anjing Menyeberang, GM Bikin Teknologi Pencegahannya

10 hari lalu

Seekor anjing menyeberang jalan dengan hati-hati di sebuah zebra cross setelah melihat kecelakaan. Sumber: screengrab/asiaone.com
Siswi Sleman Tewas Akibat Anjing Menyeberang, GM Bikin Teknologi Pencegahannya

Honda Scoopy yang dikendarai siswi SMK itu menabrak anjing yang tiba-tiba menyeberang jalan. Teknologi GM akan memberitahu pengemudi.