Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Mengemudi Toyota Avanza Supaya Hemat BBM, Versi Auto2000

image-gnews
Perkiraan desain Toyota All New Avanza. (Foto: Instagram/@bagastriakbar)
Perkiraan desain Toyota All New Avanza. (Foto: Instagram/@bagastriakbar)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Auto200 menyebut pembicaraan mengenai Toyota Avanza di media sosial tidak ada ada habisnya.

Mobil sejuta umat itu, sebutan untuk Avanza, memang menjadi kendaraan keluarga Indonesia. Salah satu alasannya adalah hemat BBM (bahan bakar minyak).

"AutoFamily dapat membuat MPV ini tetap irit bensin dan ekonomis dengan menjalankan tips mengemudi yang efisien, termasuk di dalamnya melakukan servis berkala untuk menjaga performany," kata Aftersales Division Head Auto2000 Nur Imansyah Tara hari ini, Sabtu, 9 OKtober 2021.

Auto2000, dealer terbesar Toyota, memberikan tips mengemudi supaya mobil Toyota Avanza semakin hemat BBM atau irit bensin:

1. Periksa Tekanan Udara Ban
Ritual memeriksa tekanan udara ban mobil Toyota Avanza sebelum berkendara sering terlupakan. Padahal kondisi ban sangat mempengaruhi konsumsi BBM. Jika tekanan udara ban kurang, ban mobil semakin berat menopang beban mobil.

2. Manajemen Perjalanan
Sebaiknya pergi lebih awal sehingga tidak tergesa-gesa di jalan, termasuk menghindari macet. Gunakan peta digital untuk menentukan rute perjalanan terbaik sehingga hemat BBM.

3. Jaga Emosi di Mobil
Pengemudi Toyota Avanza yang emosional tidak hanya membuat mobil tidak irit bensin, tapi juga bisa terjadi keributan dengan pengemudi lain atau kecelakaan.

4. Mengemudi dengan Santai dan Halus
Selepas menyalakan mesin mobil Toyota Avanza, tidak perlu menunggu terlalu lama untuk berjalan. Pastikan segala keperluan, seperti kartu e-toll, dompet, ponsel, dan mengatur playlist audio, sudah dipersiapkan.

Membiarkan mobil idle dalam waktu lama jelas menghabiskan bensin sia-sia.

Berkendaralah dengan santai dan halus saat menginjak pedal gas dan biarkan mobil melaju dengan memanfaatkan momentum. Atur jarak yang pas dengan mobil di depan sehingga tidak perlu tergesa-gesa menginjak pedal gas atau pedal rem.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Segera matikan mesin mobil Toyota Avanza saat berhenti lama, seperti di mini market atau rest area jalan tol.

5. Ganti Posisi Gigi Transmisi di Momen yang Tepat
Mobil Toyota Avanza bertransmisi otomatis lebih mudah dalam penggantian posisi gigi karena sudah diatur oleh sistem kendaraan.

Untuk Avanza manual, Auto2000 menjelaskan, pindahkan gigi transmisi di putaran mesin 2.000 rpm lebih sedikit. Di putaran ini biasanya mobil sudah mendapatkan gaya dorong yang cukup.

Saat mengurangi laju mobil, tidak perlu terlalu cepat menurunkan posisi gigi transmisi. Biarkan sampai terasa nyaris habis tenaganya, baru oper ke gigi lebih rendah. Kecuali dalam situasi tertentu seperti waktu menanjak atau ingin menyalip kendaraan lain.

6. Manfaatkan Fitur Eco Indicator
Menurut Auto2000, pengguna Toyota Avanza dapat memanfaatkan fitur ECO Indicator yang ada di panel instrumen mobil. Kalau berhasil berkendara irit bensin, maka lampu indikator berwarna hijau akan muncul.

Jika sukses membuat ECO Indicator pada mobil Toyota Avanza selalu menyala, berarti gaya mengemudi masuk dalam level eco driving.

7. Servis Berkala Secara Rutin
Servis berkala secara rutin di bengkel Auto2000 mengembalikan performa mesin mobil Toyota Avanza supaya tetap bertenaga dan efisien atau hemat BBM. Pemilik Avanza dapat memanfaatkan Promo Toyota Flexi Service untuk servis hemat sesuai keperluan di Auto2000.

BacaPengamat Otomotif Bicara soal Isu Perubahan Penggerak Roda Depan Avanza dan Xenia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

6 hari lalu

Kecelakaan terjadi di Tol Cikampek antara Toyota Avanza dan mobil truk mini L300 pagi ini, Rabu, 1 Mei 2024. Kecelakaan ini menyebabkan Avanza terempas 38 meter ke depan dan terbakar. TEMPO/Istimewa
Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

Dirlantas Polda Metro Jaya menyatakan polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan dua mobil di Tol Cikampek itu yang membuat mobil terbakar.


Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

6 hari lalu

Kecelakaan terjadi di Tol Cikampek antara Toyota Avanza dan mobil truk mini L300 pagi ini, Rabu, 1 Mei 2024. Kecelakaan ini menyebabkan Avanza terempas 38 meter ke depan dan terbakar. TEMPO/Istimewa
Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyatakan jajarannya masih menyelidiki kecelakaan antara Toyota Avanza dan truk pikap di Tol Cikampek


Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

6 hari lalu

Sebuah mobil terbakar dalam kecelakaan di Tol Cikampek Km 6. FOTO/video/instagram
Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

Kecelakaan berawal saat Avanza yang sedang melaju di lajur tiga mengalami pecah ban kiri depan dan berhenti di lajur empat


Tren Kenaikan Konsumsi Bensin di Jateng dan DIY saat Libur Lebaran 2024 Melebihi Prediksi

20 hari lalu

Antrean pembeli solar dan pertalite di SPBU Giwangan Yogyakarta Jumat. 1 Juli 2022. Tempo/Pribadi Wicaksono
Tren Kenaikan Konsumsi Bensin di Jateng dan DIY saat Libur Lebaran 2024 Melebihi Prediksi

Konsumsi puncak konsumsi bensin terjadi di ruas tol Trans Jawa terjadi di H+4 Lebaran atau 14 April 2024.


Ketika Isi BBM Kendaraan di SPBU Jangan Lakukan 5 Kegiatan Ini, Apa Alasannya?

33 hari lalu

Petugas mengenakan Batik saat melayani konsumen yang membeli Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU COCO MT Haryono, Jakarta, Senin, 2 Oktober 2023. Untuk memperingati hari Batik Nasional 2023, pelanggan berpakaian Batik juga mendapatkan hadiah kejutan saat mengisi bahan bakar. TEMPO/M Taufan Rengganis
Ketika Isi BBM Kendaraan di SPBU Jangan Lakukan 5 Kegiatan Ini, Apa Alasannya?

Mengapa dilarang gunakan ponsel saat mengisi BBM kendaraan di SPBU? Apa lagi yang tak boleh dilakukan di SPBU?


FT: AS Desak Ukraina Hentikan Serangan ke Fasilitas Migas Rusia

46 hari lalu

Petugas memadamkan api yang membakar depot minyak di kota Shakhtarsk (Shakhtyorsk) dekat Donetsk, Ukraina yang dikuasai Rusia, 27 Oktober 2022. REUTERS/Alexander Ermochenko
FT: AS Desak Ukraina Hentikan Serangan ke Fasilitas Migas Rusia

Amerika Serikat mendesak Ukraina untuk menghentikan serangan terhadap infrastruktur energi Rusia.


Puncak Mudik Lebaran, Pertamina Prediksi Konsumsi BBM Bensin Melonjak 62 Persen

46 hari lalu

Ratusan pemudik bersepeda motor mengisi ulang BBM di SPBU Gempol Sari, Subang, Jawa Barat, 2 Juli 2016.  Pertamina memperkirakan konsumsi premium naik 15 persen dari 71.906 menjadi 82.496 kiloliter per hari, selama periode H-15 hingga H+15 Lebaran. ANTARA/M Agung Rajasa
Puncak Mudik Lebaran, Pertamina Prediksi Konsumsi BBM Bensin Melonjak 62 Persen

PT Pertamina Patra Niaga mengestimasikan konsumsi BBM jenis bensin pada 6 April 2024 akan meningkat sebesar 62 persen.


Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

22 Februari 2024

Mitsubishi Xpander Hybrid. (Mitsubishi)
Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

Mitsubishi Xpander hybrid akan berhadapan dengan rival seperti Suzuki XL7 dan Ertiga hybrid. Toyota juga dikabarkan menyiapkan Avanza-Veloz hybrid.


Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

20 Februari 2024

Toyota Rangga dipamerkan di IIMS 2024. TEMPO/Dimas Prassetyo
Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

Toyota juga menawarkan DP 10 persen atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai Rp 4 juta jutaan untuk pembelian di pameran otomotif IIMS 2024.


Komponen yang Bisa Bikin Irit Mobil Hadir di IIMS 2024, Harganya Rp 15 Juta

17 Februari 2024

Hurricane XCS Competition hadir di IIMS 2024. (TEMPO/Rafif Rahedian)
Komponen yang Bisa Bikin Irit Mobil Hadir di IIMS 2024, Harganya Rp 15 Juta

Hurricane Indonesia memperkenalkan aksesoris kelistrikan di pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024.