TEMPO.CO, Jakarta -Di kaca mobil belakang kadang terdapat garis-garis tipis, yang disebut sebagai defogger. Terutama pada minibus, garis-garis tipis ini ternyata fungsi yang tak kalah penting.
Jika diperhatikan garis-garis ini, pada umumnya berwarna coklat. Melansir dari laman Daihatsu garis ini punya peran dalam menghilangkan embun yang menempel pada mobil, terutama sedang hujan. Karena berkendara di tengah hujan dan tanpa menggunakan AC, sering kali pandangan ke arah belakang menjadi lebih buram.
Hal ini terjadi karena adanya perbedaan suhu di luar mobil serta suhu di dalam kabin mobil. Ketika suhu udara luar lebih dingin dibanding suhu udara di dalam mobil, maka embun pun bakal muncul dan mengurangi jarak pandang.
Akibatnya, pandangan pengendara terbatas. Visibilitas menjadi salah satu aspek penting dalam keselamatan berkendara. Bila visibilitas rendah, akan mengganggu atau bahkan mengancam keselamatan.
Fungsi defogger dapat diaktifkan melalui tombol di sekitar pusat kontrol AC mobil. Biasanya, defogger disimbolkan dengan gambar berbentuk persegi panjang yang dilintasi penuh dengan bentuk meliuk.
Untuk garis-garis pada bagian belakang mobil itu, dapat bekerja karena merupakan sebuah elemen panas. Dimana sistem akan memanaskan elemen ini. Embun pun bakal lebih cepat menghilang dari kaca belakang.
Walau begitu, elemen panas ini tak bakal terasa panas saat disentuh. Layaknya kompor listrik, cara kerja fitur ini juga menginduksikan panas ke bagian permukaan kaca.
Soal perawatan defogger terbilang mudah, tinggal mengusapnya saja dengan kanebo atau kain halus. Disini, jangan gunakan tekstur lap yang kasar. Apalagi jika bagian kaca belakang tidak dilengkapi dengan kaca film.
Kerusakan piranti di kaca mobil bagian belakang ini bisa dideteksi dengan melihat perubahan warna. Defogger yang masih aktif akan muncul warna yang lebih gelap.
RAHMAT AMIN SIREGAR
Baca juga : 4 Tips dalam Merawat Kaca Mobil
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.