Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Takaaki Nakagami Dapat Lampu Hijau Mengikuti FP1 MotoGP Jepang

Reporter

image-gnews
Pembalap LCR Honda Takaaki Nakagami mengendarai sepeda motor menuju garasi tim saat sesi latihan bebas 1 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat 18 Maret 2022. Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 tersebut berlangsung pada 18-20 Maret 2022. ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Pembalap LCR Honda Takaaki Nakagami mengendarai sepeda motor menuju garasi tim saat sesi latihan bebas 1 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat 18 Maret 2022. Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 tersebut berlangsung pada 18-20 Maret 2022. ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap MotoGP Takaaki Nakagami (LCR Honda) mendapatkan lampu hijau untuk mengikuti sesi latihan bebas pertama (FP1) di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, Jumat, 23 September 2022. Nakagami pulang ke Jepang dengan kondisi dua jari tangan kanannya cedera setelah terlibat tabrakan dengan Marc Marquez (Repsol Honda) di MotoGP Aragon pekan lalu. 

"Cedera jari saya langsung ditangani dokter di Barcelona, sudah dioperasi dan berharap bisa melakukan pemulihan secara cepat," kata Nakagami dalam sesi konferen pers Kamis kemarin. 

Menurut dia, dokter dan tim memberikan restu untuk turun di FP1. Dokter dan tim nantinya akan melakukan pengamatan serta evaluasi apakah dirinya diperbolehkan lanjut ke sesi FP2 hingga balapan atau dihentikan. 

"Kita akan lihat bagaimana progresnya. Saya tentu berharap bisa balapan di hadapan penggemar sendiri," ujar dia. 

Nakagami mengalami kecelakaan saat mengikuti seri MotoGP Aragon pekan lalu. Dia ditabrak Marquez dari sisi kiri di lintasan lurus setelah Tikungan 6 Sirkuit Aragon. 

"Saya di kiri, motor Marc tiba-tiba ke kiri dan menyenggol saya," kata pembalap yang baru saja menandatangani kontrak tambahan selama semusim bersama LCR Honda ini. 

Menurut Nakagami, kecelakaan yang dialaminya lumrah terjadi di balapan. Ia tak menyalahkan Marquez karena insiden tersebut. "Semua bisa terjadi di balapan. Ini murni racing accident," katanya. 

Pembalap Repsol Honda Marquez telah meminta maaf kepada Nakagami sebelumnya. Sebelum kecelakaan dengan Nakagami, Marquez juga terlibat insiden dengan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha). Pembalap asal Prancis itu tersungkur di Tikungan 3 karena menabrak bagian belakang motor Marquez. 

Insiden ini menyebabkan Quartararo gagal melanjutkan balapan dengan luka lecet di sekitar dadanya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah kecelakaan, Marquez juga menyampaikan permintaan maafnya. Dalam tayangan video yang diunggah di laman MotoGP.com, tampak Marquez masuk ke paddock tim Yamaha untuk bertemu langsung dengan Quartararo. 

"Saya minta maaf ke Quartararo, apalagi dia sedang dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2022," ujar Marquez. 

Jadwal FP1 MotoGP Jepang, Jumat:

- Moto3: 11.15-11.55 WIB
- Moto2: 12.10-12.50 WIB
- MotoGP: 13.05-14.20 WIB

Jumat ini hanya ada sekali sesi latihan bebas untuk semua kelas. 


Baca juga: Takaaki Nakagami Jalani Operasi, Bakal Absen di MotoGP Jepang?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Luigi Dall'Igna, Bos Ducati yang pernah Berkarier di Aprilia

6 jam lalu

General Manajer Ducati Corse, Luigi Dall'Igna. MotoGP
Mengenal Luigi Dall'Igna, Bos Ducati yang pernah Berkarier di Aprilia

Luigi Dall'Igna bergabung dengan Aprilia pada 16 Januari 1992


Debut di Ducati, Marc Marquez Butuh Adaptasi dengan Mekanik

1 hari lalu

Pembalap Marc Marquez saat mengendarai motornya dalam sesi tes Grand Prix MotoGP Valencia di Ricardo Tormo, 28 November 2023. Pablo Morano / AnadoluNo
Debut di Ducati, Marc Marquez Butuh Adaptasi dengan Mekanik

Marc Marquez telah melakukan debut bersama tim satelit Ducati Gresini Racing pada tes MotoGP Valencia pada Selasa, 28 November 2023.


Marc Marquez Debut Bersama Ducati, Mulai Tebar Ancaman untuk Musim 2024

1 hari lalu

Pembalap Marc Marquez saat mengendarai motornya dalam sesi tes Grand Prix MotoGP Valencia di Ricardo Tormo, 28 November 2023. Pablo Morano / AnadoluNo
Marc Marquez Debut Bersama Ducati, Mulai Tebar Ancaman untuk Musim 2024

Marc Marquez menempati posisi 4 dalam tes resmi MotoGP di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa kemarin.


Federal Oil Senang Gresini Racing Raih Poin di MotoGP Valencia, Tahun Depan Incar Juara Dunia

2 hari lalu

Fabio Di Giannantonio di seri terakhir di Valencia, Minggu, 26 November 2023. (Gresini Racing)
Federal Oil Senang Gresini Racing Raih Poin di MotoGP Valencia, Tahun Depan Incar Juara Dunia

Federal Oil berharap Marc Marquez mampu kembali tampil sebagai Juara Dunia MotoGP bersama Gresini Racing di musim depan.


Tanggapan Jorge Martin Soal Isu Kepindahannya ke Tim Pabrikan Ducati

2 hari lalu

Jorge Martin inginkan namanya berada di tower ke 75 sebagai Juara Dunia MotoGP 2023. (Foto: Red Bull Content Pool)
Tanggapan Jorge Martin Soal Isu Kepindahannya ke Tim Pabrikan Ducati

Penampilan apik Jorge Martin sepanjang MotoGP 2023 membuat dirinya digadang-gadang bakal promosi ke tim pabrikan Ducati.


Tim Satelit CryptoDATA RNF Aprilia Kehilangan Tempat di MotoGP 2024

2 hari lalu

Miguel Oliveira (CryptoDATA RNF Aprilia). Instagram
Tim Satelit CryptoDATA RNF Aprilia Kehilangan Tempat di MotoGP 2024

Tim satelit CryptoDATA RNF Aprilia dipastikan akan kehilangan tempatnya di Grand Prix MotoGP 2024. Apa alasannya? Simak selengkapnya di sini:


Bagnaia Juara MotoGP 2023, Ducati Dominasi WSBK dan WorldSSP

2 hari lalu

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia melakukan selebrasi setelah memenangkan MotoGP Valencia di Sirkuit Recardo Tormo, Valencia, 26 November 2023. REUTERS/Pablo Morano
Bagnaia Juara MotoGP 2023, Ducati Dominasi WSBK dan WorldSSP

Francesco Bagnaia berhasil mengamankan gelar juara dunia MotoGP 2023, dan Ducati mampu mendominasi WSBK dan WorldSSP.


Daftar Pembalap yang Berhasil Juara MotoGP Berturut-turut, Terbaru Francesco Bagnaia

3 hari lalu

Francesco Bagnaia Juara Dunia MotoGP 2023 diraih di MotoGP Valencia pasca Jorge Martin terjatuh. (Foto: Ducati)
Daftar Pembalap yang Berhasil Juara MotoGP Berturut-turut, Terbaru Francesco Bagnaia

Francesco Bagnaia menjadi pembalap MotoGP yang berhasil juarai MotoGP secara berturut-turut, menyamai Valentino Rossi dan Marc Marquez.


Francesco Bagnaia Patahkan Kutukan Nomor 1 Tak Bisa Juara Dunia MotoGP

3 hari lalu

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia melakukan selebrasi usai memastika gelar Juara Dunia MotoGP setelah memenangkan GP Valencia di Sirkuit Recardo Tormo, Valencia, 26 November 2023.  Francesco Bagnaia memastikan gelar juara dunia yang diraihnya secara beruntun usai finish pertama di GP Valencia. REUTERS/Pablo Morano
Francesco Bagnaia Patahkan Kutukan Nomor 1 Tak Bisa Juara Dunia MotoGP

Francesco Bagnaia mematahkan kutukan yang menyebut motor nomor 1 tidak bisa menjadi juara dunia MotoGP usai unggul 39 poin dari Jorge Martin.


Fabio Di Giannantonio Bergabung dengan Tim Valentino Rossi, Disponsori Pertamina

3 hari lalu

Pembalap Gresini Racing MotoGP Fabio Di Giannantonio melakukan selebrasi usai berhasil memenangkan GP Qatar di Lusail International Circuit, Lusail, Qatar, 20 November 2023. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Fabio Di Giannantonio Bergabung dengan Tim Valentino Rossi, Disponsori Pertamina

Fabio Di Giannantonio akan menjadi tandem bagi Marco Bezzecchi di VR46 Racing Team mulai musim 2024.