TEMPO.CO, Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) telah memberikan informasi terkait penjualan mobil mereka sepanjang Agustus 2022. Menurut laporan mereka, penjualannya meningkat sebesar 15 besar ketimbang bulan sebelumnya.
Terhitung, ada sebanyak 7.816 unit mobil Suzuki yang terjual sepanjang bulan lalu. Sementara itu, peningkatan juga terlihat pada penjualan mobil penumpang sebesar 29 persen, dan 8 persen untuk kategori komersial.
Informasi itu dibenarkan langsung oleh Asst. to Dept. Head 4W Sales PT Suzuki Indomobil Sales Randy R. Murdoko. Dirinya menjelaskan bahwa peningkatan penjualan mobil Suzuki juga dialami oleh model XL7.
“Hal ini dikarenakan XL7 masih banyak digemari oleh masyarakat karena tampilannya yang gagah dan maskulin, disematkannya fitur canggih, dan memiliki konsep interior yang premium,” kata dia dalam keterangan resminya.
Penjualan mobil Suzuki XL7 secara ritel diketahui mengalami peningkatan sebesar 5,5 persen jika dibandingkan dengan Juli 2022. Sedangkan Suzuki berkontribusi sebanyak 18 persen dari total penjualan mobil ritel nasionalnya.
Sekedar informasi, XL7 mampu memberikan catatan penjualan mobil yang positif di Tanah Air. Menurut Suzuki, hal itu tak terlepas dari karakter mobil yang tangguh sehingga membuat pengendara lebih nyaman berkendara.
XL7 sendiri dibekali mesin 1.500cc berkode K15B yang sama dengan model All New Ertiga Hybrid dan New Carry. Dengan mesin ini, Suzuki XL7 bisa mengeluarkan tenaga sebesar 104,7 ps di 6.000 rpm dan torsi 138 di 4.400 rpm.
“Untuk memberi kepuasan konsumen terhadap produk-produk Suzuki, kami akan terus menjaga kualitas dan hadirkan produk-produk yang mampu memberikan kenyamanan dan keamanan konsumen,” tutup Randy.
Baca Juga: Federal Oil Bawa 3 Konsumen Nonton MotoGP Jepang 2022
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto