Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bintan dan Pantai Indah Kapuk Bakal Jadi Venue Balap Formula 1 2024

image-gnews
Pembalap Ferrar Carlos Sainz saat berlaga di balap Formula 1 Grand Prix Singapura, Minggu, 2 Oktober 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Pembalap Ferrar Carlos Sainz saat berlaga di balap Formula 1 Grand Prix Singapura, Minggu, 2 Oktober 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ikatan Motor Indonesia (IMI) mengatakan akan menyiapkan kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara, dan Kawasan Bintan, Kepulauan Riau untuk menjadi venue balap Formula 1 (F1) musim 2024. Kedua sirkuit yang dibangun di kedua lokasi tersebut ditargetkan rampung akhir tahun depan.

"Kami memiliki mimpi untuk menghadirkan F1 di Indonesia. Penjajakan sudah kami lakukan untuk membuat speed city circuit di PIK dan semoga harapannya bisa dibangun dalam waktu 8 hingga 9 bulan. Paling tidak di akhir atau pertengahan 2024 bisa kita wujudkan mimpi ini," kata Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo, dikutip dari situs berita Antara hari ini, Senin, 20 Februari 2023.

Sementara untuk wilayah Bintan, IMI akan membangun Sirkuit Internasional Bintan atau Bintan International Green Circuit (BIC/BIGC). Sirkuit ini akan bersanding dengan Sirkuit Internasional Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara  Barat (NTB), yang menjadi sirkuit layak dan bertaraf internasional di Indonesia saat ini.

Bamsoet menjelaskan bahwa pembangunan sirkuit ini akan memanfaatkan lahan sekitar 237 hektare dan mengusung konsep olahraga, gaya hidup, dan ramah lingkungan. Kehadiran sirkuit ini diharapkan bisa mendukung ekonomi, penyedia lapangan kerja, serta pariwisata berbasis olahraga di daerah tersebut.

Selain itu, Bamsoet yang juga menjabat sebagai Ketua MPR RI itu berharap sirkuit baru ini bisa meningkatkan prestasi atlet dan muncul bibit atlet balap baru Indonesia. Langkah ini akan beriringan dengan kehadiran ragam kejuaraan lokal, antar-klub hingga kejuaraan nasional rutin di banyak daerah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Hampir tiap minggu selalu diikuti (kejuaraan lokal dan nasional), terutama di daerah. Banyak daerah juga berlomba untuk bikin sirkuit, sehingga diharapkan ada atlet-atlet muda yang muncul dan tumbuh dari sana," ujar politikus Partai Golkar itu.

DICKY KURNIAWAN | ANTARA

Pilihan Editor:Sejarah Esemka, Merek Lokal yang Kini Punya Mobil Listrik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

15 jam lalu

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

Bamsoet berpendapat keberpihakan terhadap pelaku industri direct selling sangat penting. Ekosistem ini mampu membuka lapangan lebih dari delapan juta tenaga kerja sebagai distributor.


Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

15 jam lalu

Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

Kejuaraan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan para offroader sehingga mampu menaklukan berbagai lintasan yang berat.


Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

3 hari lalu

Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

Ikatan Motor Indonesia (IMI) bersama JakPro tengah mempersiapkan pemanfaatan kawasan Pulomas, Jakarta untuk dikembangkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) otomotif.


Bamsoet Apresiasi 18 Pengurus IMI yang Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

3 hari lalu

Bamsoet Apresiasi 18 Pengurus IMI yang Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Bamsoet mengapresiasi 18 pengurus IMI yang terpilih sebagai anggota legislatif DPRD dan DPR RI.


IMI Siap Gelar Kejuaraan e-Karting di IKN Nusantara

3 hari lalu

IMI Siap Gelar Kejuaraan e-Karting di IKN Nusantara

IMI bersama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan mengadakan Kejuaraan e-Karting di IKN Nusantara, pada Oktober 2024.


Bedah Buku Karya KSAL, Bamsoet Tegaskan Dukung Peningkatan Alutsista

5 hari lalu

Bedah Buku Karya KSAL, Bamsoet Tegaskan Dukung Peningkatan Alutsista

Peningkatan Alutsista sangat diperlukan seturut posisi Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia.


Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

5 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Racing)
Setelah Juarai Sprint Race, Max Verstappen Juga Sukses Merajai Balapan Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen menjuarai balapan Formula 1 China 2024 di Sirkuit Internasional Shanghai, China, Minggu, 21 April.


Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

6 hari lalu

Max Verstappen (kanan) di Formula 1 Cina 2024. (Dok F1)
Usai Rajai Sprint Race, Max Verstappen Rebut Pole dalam Kualifikasi Formula 1 China 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen kembali menunjukkan dominasinya setelah merebut posisi pole untuk balapan utama Formula 1 China 2024.


Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

6 hari lalu

Pembalap Max Verstappen dari Red Bull. REUTERS/Issei Kato
Hasil Sprint Race Formula 1 China 2024: Max Verstappen Juara, Hamilton dan Perez Podium

Pembalap Red Bull Max Verstappen memenangi balapan sprint pertama untuk Formula 1 2024. Lewis Hamilton dan Sergio Perez naik podium.


Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

7 hari lalu

Penjabat Wali Kota Tanjungpinang Hasan ditetapkan sebagai tersangka pemalsuan surat tanah, Jumat, 19 April 2024. Foto: ANTARA/Ogen
Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

Polres Bintan menetapkan Pj Wali Kota Tanjungpinang Hasan tersangka pemalsuan dokumen