TEMPO.CO, Palembang - Jumlah pemudik Lebaran 2023 diprediksi bakal jauh lebih banyak ketimbang tahun lalu. Berakhirnya pandemi Covid-19 dan pembukaan Tol Trans Sumatra disebut menjadi pemicu masyarakat mudik lebaran ke wilayah Sumatra.
Jumlah pemudik itu pun bakal menimbulkan kemacetan lalu lintas di luar jalan tol.
Direktur Lalulintas Polda Sumatera Selatan Kombes M. Pratama A. mengingatkan masyarakat yang akan muduk Lebaran 2023 agar menjaga kesehatan tubuh dan kesiapan kendaraan.
Polda Sumatra Selapun pun merilis 48 lokasi rawan macet baik di jalinteng (jalur lintas tengah) maupun jalintim (jalur lintas timur).
Menurut Pratama, kemacetan lalu lintas katanya bisa disebabkan berbagai hal, mulai faktor alam hingga kendala teknis.
“Kemacetan biasanya disebabkan kerusakan jalan dan penyempitan jalan,” katanya hari ini, Selasa, 11 April 2023.
JALINTENG
Lokasi rawan macet di Kabupaten OKU Timur terdapat di Pasar Martapura dan Jalan Raya Belitang - Pasar Gumawang, di Ogan Komering Ulu (OKU) meliputi Jalan Jenderal A. Yani - Jalan HOS Cokroaminoto serta lintas sumatera KM57, sedangkan OKU Selatan meliputi Jalan Raya Muara Dua-Martapura di Desa Simpang Agung.
Pemudik dari arah Lampung menuju Kota Lubuk Linggau hingga ke arah perbatasan Provinsi Jambi diminta mewaspadai lokasi rawan macet berikut ini:
1. Sepanjang jalan lintas tengah di Kecamatan Merapi yang menghubungkan Lahat dan Muara Enim
2. Pasar Tebing Tinggi di Kabupaten Empat Lawang
3. Jalan Yos Sudarso dan Terminal Kalimantan di kota Lubuk Linggau.
“Di wilayah Polres Muratara dan Mura nihil lokasi rawan macet,” ujar Pratama.
JALINTIM
Bagi pemudik Lebaran 2023 yang menggunakan jalan negara non tol dari arah Lampung ke Jambi, Ditlantas Polda Sumsel pun telah mendata belasan titik rawan macet.
Beberapa titik rawan macet antara lain di Ogan Komering Ilir meliputi Pasar Lempuing, Pasar Lubuk Seberuk, Pasar tumpah Tugu Mulyo, Pasar Srinanti, Simpang Ganefo, Simpang Aspol, Depan Gedung Putting, PS Shooping Centre.
Kemudian pasar tumpah di Indralaya, KM 33, serta di simpang gerbang Tol Keramasan. Dari arah Gerbang Tol Keramasan, Kota Palembang, pemudik diminta menghindari masuk ke kota terutama di siang hari.
Menurut Pratama kondisi di atas disebabkan sekitar 16 titik rawan macet, seperti di Simpang Kades, Depan Kodam II Sriwijaya. Namun, dengan adanya Lingkar Luar Palembang, ada kemungkinan pemudik Lebaran 2023 akan bertemu dengan simpul kemacetan di Simpang Macan Lindungan dan Simpang Nilakandi.
Setelah melewati perbatasan Palembang-Banyuasin, pengguna jalan ayang mudik Lebaran 2023 kemungkinan bertemu dengan lokasi rawan macet yang dimulai KM 14 hingga depan Kantor Polsek Talang Kelapa serta Jalan Palembang - Betung di Simpang Tugu Polwan.
“Ke arah perbatasan dengan Provinsi Jambi akan ada titik rawan macet di pasar tumpah Sungai Lilin, Muba,” ujar Pratama.
Pilihan Editor: Mudik Lebaran 2023, Pemprov Sumbar Lakukan Pelebaran Jalan Sicincin-Malalak
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.