Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bedanya Diskon PPnBM Mobil Baru 2022 dengan 2021

Reporter

image-gnews
Toyota Calya secara resmi diluncurkan di Astra Daihatsu Assembly Plant, Karawang Timur, Jawa Barat, pada Selasa 2 Agustus 2016. Produk Low Cost Green Car (LCGC) dengan kursi tiga baris ini merupaka produk andalan baru Toyota di kelas bawah. Penjualannya mampu mencatatkan angka cukup baik yaitu 59.244 unit. Dok. TEMPO/Aditia Noviansyah
Toyota Calya secara resmi diluncurkan di Astra Daihatsu Assembly Plant, Karawang Timur, Jawa Barat, pada Selasa 2 Agustus 2016. Produk Low Cost Green Car (LCGC) dengan kursi tiga baris ini merupaka produk andalan baru Toyota di kelas bawah. Penjualannya mampu mencatatkan angka cukup baik yaitu 59.244 unit. Dok. TEMPO/Aditia Noviansyah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah memperpanjang insentif diskon PPnBM (Pajak Pertambahan Nilai Barang Mewah) untuk pembelian mobil baru pada 2022. Tapi terdapat perbedaan dengan diskon PPnBM 2021.

Pada 2021 pemerintah memberikan diskon PPnBM sebesar 100 persen dari Maret hingga Desember untuk mobil 1.500 cc dengan kandungan lokal minimal 70 persen. Sedangkan pada 2022 besaran diskon akan dikurangi tiap kuartal (4 bulan).

Pakar otomotif dari Institut Teknologi Bandung (ITB) Yannes Martinus Pasaribu menilai insentif diskon PPnBM di sektor otomotif masih dibutuhkan pada 2022. Masyarakat masih membutuhkan subsidi dari pemerintah sebab roda ekonomi belum sepenuhnya normal.

"Kebijakan PPnBM masih diperlukan setidak-tidaknya pada triwulan satu dan dua pada 2022," ujar Yannes kepada Antara yang dikutip hari ini, Selasa, 18 Januari 2022.

Diskon PPnBM untuk pembeiian mobil baru pada 2022 dibagi dalam dua kategori, yakni mobil dengan harga jual di bawah Rp200 juta atau LCGC (Low Cost Green Car) dan mobil seharga Rp 200 juta - Rp 250 juta.

Untuk mobil dengan seharga di bawah Rp 200 juta atau LCGC, dikenakan PPnBM 3 persen alias diskon 97 persen. Pemerintah yang akan menanggung seluruh diskon PPnBM tersebut pada kuartal I 2022.

Pada kuartal II, besaran diskon PPnBM yang ditanggung pemerintah berkurang menjadi 2 persen. Satu persen sisanya akan ditanggung konsumen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada kuartal III, besaran PPnBM yang ditanggung pemerintah hanya 1 persen.

Kuartal IV, pemerintah sama sekali tidak menanggung PPnBM untuk mobil dengan harga jual di bawah Rp 200 juta atau LCGC. Artinya, konsumen harus membayar penuh PPnBM sebesar 3 persen tersebut.

Untuk produk otomotif seharga Rp 200 juta sampai Rp 250 juta, dikenakan tarif PPNBM normal 15 persen. Pemerintah akan menanggung setengahnya pada kuartal I 2022. Sedangkan 7,5 persen sisanya dibayar oleh konsumen.

Mulai kuartal II, pemerintah tidak lagi menanggung diskon PPnBM. Dengan kata lain, konsumen harus membayar penuh tarif PPnBM sebesar 15 persen.

BacaHonda: Harga Mobil Nomor Rangka 2021 Masih Dapat Diskon PPnBM 100 Persen

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BMW Rilis Teaser Mobil Barunya, Generasi Terbaru X2 atau iX2?

4 hari lalu

BMW rilis teaser mobil baru. (Foto: BMW)
BMW Rilis Teaser Mobil Barunya, Generasi Terbaru X2 atau iX2?

BMW menerbitkan teaser baru dengan menunjukkan sebuah siluet coupe-SUV baru yang kemungkinan akan menjadi generasi baru dari X2 atau iX2.


5 Merek Sepeda Motor Langganan Dicuri, Ini Penjelasan Ahli Otomotif

5 hari lalu

Barang bukti kasus pencurian sepeda motor dengan modus mengaku anggota polisi dalam rilis kasus di Polres Jakarta Timur, Jakarta, Kamis, 24 November 2022. Dalam kasus ini polisi menangkap dua orang . Foto: ANTARA/Yogi Rachman
5 Merek Sepeda Motor Langganan Dicuri, Ini Penjelasan Ahli Otomotif

Lima merek sepeda motor itu jadi sasaran curanmor karena paling populer dengan harga yang terjangkau.


Pertama dalam Sejarah, Presiden AS akan Ikut Serta dalam Aksi Mogok Buruh

10 hari lalu

Presiden AS Joe Biden menyampaikan sambutan kepada anggota militer, petugas pertolongan pertama, dan keluarga mereka pada hari peringatan 22 tahun serangan 11 September 2001 terhadap World Trade Center, di Pangkalan Gabungan Elmendorf-Richardson di Anchorage, Alaska, 11 September. 2023. REUTERS/Evelyn Hockstein
Pertama dalam Sejarah, Presiden AS akan Ikut Serta dalam Aksi Mogok Buruh

Presiden Amerika Serikat Joe Biden akan tercatat dalam sejarah sebagai pemimpin negeri Abang Sam pertama yang turut serta dalam aksi mogok buruh


Mengenang Sosok Soebronto Laras dan Gurita Bisnis Otomotif Sang Menantu Jenderal Ahmad Yani

12 hari lalu

Subronto Laras Dok. TEMPO / Priatna
Mengenang Sosok Soebronto Laras dan Gurita Bisnis Otomotif Sang Menantu Jenderal Ahmad Yani

Presiden Komisaris PT Indomobil International, Soebronto Laras, meninggal dunia pada Rabu, 20 September 2023. Simak profilnya berikut ini.


Distrik Otomotif Resmi Dibuka di PIK 2, Jadi Sentral Terbesar dan Terlengkap

15 hari lalu

Distrik Otomotif di PIK2 (Dok Prestige)
Distrik Otomotif Resmi Dibuka di PIK 2, Jadi Sentral Terbesar dan Terlengkap

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet) remsi membuka Distrik Otomotif di PIK 2, dan diklaim akan jadi yang terbesar.


Hyundai i20 Seharga Rp 120 Jutaan Rilis di India, Intip Spesifikasinya

22 hari lalu

Hyundai i20. (Foto: Hyundai)
Hyundai i20 Seharga Rp 120 Jutaan Rilis di India, Intip Spesifikasinya

Hyundai Motor India Limited (HMIL) meluncurkan mobil baru Hyundai i20 untuk pasar domestik India dengan harga mulai Rp 120 jutaan.


Profil Shozo Kawasaki, dari Pedagang Kimono sampai Perusahaan Otomotif

24 hari lalu

Shozo Kawasaki. kawasaki-motor.co.id
Profil Shozo Kawasaki, dari Pedagang Kimono sampai Perusahaan Otomotif

Kisah kesuksesan Shozo Kawasaki membangun perusahaan otomotif Kawasaki, dari pedagang kimono hingga sukses bangun perusahaan otomotif.


Profil Michio Suzuki, Anak Petani Kapas Pendiri Pabrik Otomotif Suzuki

25 hari lalu

Michio Suzuki. FOTO/twitter
Profil Michio Suzuki, Anak Petani Kapas Pendiri Pabrik Otomotif Suzuki

Michio Suzuki merupakan pendiri pabrik otomotif Suzuki yang terus berkembang di seluruh dunia hingga hari ini. Begini perjalanan hidupnya?


DLH DKI Minta Perusahaan Otomotif Bantu Pemerintah Gelar Uji Emisi Gratis untuk Tekan Polusi Udara

27 hari lalu

Suasana pelaksanaan uji emisi di Jalan M. T. Haryono, Jakarta Selatan, Jumat, 1 September 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
DLH DKI Minta Perusahaan Otomotif Bantu Pemerintah Gelar Uji Emisi Gratis untuk Tekan Polusi Udara

Dinas Lingkungan Hidup DKI minta perusahaan otomotif bantu pemerintah untuk menekan polusi udara dengan cara uji emisi gratis.


Buntut Rangka eSAF Keropos, YLKI Minta Dirikan Pengawas Produk Otomotif

41 hari lalu

Rangka Esaf motor Honda yang patah. INSTAGRAM/@Infodepok_id
Buntut Rangka eSAF Keropos, YLKI Minta Dirikan Pengawas Produk Otomotif

Buntut dari masalah rangka eSAF keropos, YLKI menilai perlu adanya lembaga khusus yang bertugas mengawasi peredaran produk otomotif.