All New Daihatsu Xenia Dipastikan Meluncur di GIIAS 2021

Daihatsu Xenia saat test drive di Sibolga, Sumatera Utara, 11-13 Februari 2019. TEMPO/Wisnu Andebar
Daihatsu Xenia saat test drive di Sibolga, Sumatera Utara, 11-13 Februari 2019. TEMPO/Wisnu Andebar

TEMPO.CO, Jakarta - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) akan meluncurkan mobil baru dalam pameran GIIAS 2021 pada 11 November 2021. Meski belum ada konfirmasi soal model apa yang diluncurkan, namun diperkirakan produk baru ini adalah All New Xenia.

Dalam undangan peluncuran yang diterima Tempo, disebutkan bahwa peluncuran mobil baru Daihatsu tersebut akan disiarkan secara daring melalui kanal YouTube Daihatsu Sahabatku pada 11 November 2021 di acara GIIAS 2021. Seremoni peluncuran akan dilaksanakan pada pukul 12.30-12.50 WIB.

Spekulasi kehadiran All New Xenia sangat kuat, apalagi saudaranya, Toyota Avanza akan meluncur dalam model terbaru pada 10 November 2021. Dalam acara peluncuran tersebut, Toyota akan menghadirkan dua model terbaru, yakni All New Veloz dan All New Xenia.

Isu hadirnya mobil baru tersebut memang sudah terdengar sejak tahun lalu. Kabar kehadirannya pun semakin kuat dengan tercantumnya kode Daihatsu Xenia terbaru dalam dokumen Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) No. 40 Tahun 2021 tentang Penghitungan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Tahun 2021.

Dalam dokumen tersebut, tercantum dua kode Xenia terbaru, yakni W100RG untuk mesin 1.300 cc, dan W101RG untuk kapasitas 1.500 cc. Daihatsu Xenia terbaru akan memiliki 8 tipe, yakni 1.3 M M/T, 1.3 X M/T, 1.3 X CVT, 1.3 R M/T, 1.3 R CVT, 1.5 R M/T, 1.5 R CVT, dan 1.5 R CVT ASA.

Avanza generasi terbaru ini juga dikabarkan akan memiliki teknologi keselamatan terbaru, yakni Advanced Safety Assist (ASA) untuk varian tertingginya. Fitur ini sebelumnya sudah digunakan pada SUV Rocky.

Baca: Daihatsu Bakal Hadir di GIIAS, Rahasiakan Produk Baru Xenia

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-installaplikasi Telegram terlebih dahulu.




Berita Selanjutnya





Penjualan Mobil Daihatsu Naik 27,5 Persen di Februari 2023

13 hari lalu

Seorang wanita berdiri dekat mobil Daihatsu All New Ayla yang dipamerkan dalam acara Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 di JCC, Jakarta, 11 Maret 2023. TEMPO/Fajar Januarta
Penjualan Mobil Daihatsu Naik 27,5 Persen di Februari 2023

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah menginformasikan data penjualan mobil mereka pada Februari 2023. Berikut penjelasannya:


All New Daihatsu Ayla Ditawarkan Mulai Rp 152,8 Juta

19 hari lalu

All New Daihatsu Ayla dipamerkan di Gaikindo Jakarta Auto Week, 10 Maret 2023. TEMPO/Rafif Rahedian
All New Daihatsu Ayla Ditawarkan Mulai Rp 152,8 Juta

Tipe tertinggi All New Daihatsu Ayla ditawarkan dengan harga Rp 184 juta (on the road DKI Jakarta).


Produksi Global Toyota Januari 2023 Naik 8,8 Persen, Masih Jauh dari Target

30 hari lalu

Toyota Logo (REUTERS/Mark Blinch)
Produksi Global Toyota Januari 2023 Naik 8,8 Persen, Masih Jauh dari Target

Produksi mobil Toyota di Indonesia pada Januari 2023 mencapai 53.928 unit, naik tipis dibanding Desember 2022 sebesar 53.434 unit.


Penjualan Mobil Daihatsu Naik 26 Persen pada Januari 2023

35 hari lalu

Unit modifikasi Daihatsu Xenia bergaya JDM di GIIAS 2022. 18 Agustus 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Penjualan Mobil Daihatsu Naik 26 Persen pada Januari 2023

PT Astra Daihatsu Motor telah menginformasikan data penjualan mobil mereka pada Januari 2023. Model apa yang paling laris pada bulan lalu?


Apakah Kehadiran All New Ayla Pengaruhi Pasar Sirion?

41 hari lalu

All New Ayla diperkenalkan pada Rabu, 15 Februari 2023. (Foto: TEMPO/Rafif Rahedian)
Apakah Kehadiran All New Ayla Pengaruhi Pasar Sirion?

PT Astra Daihatsu Motor telah memperkenalkan ke publik All New Ayla pada Rabu, 15 Februari 2023. Apakah kehadirannya pengaruhi pasar Sirion?


All New Ayla Sudah Diperkenalkan, Berapa Target Penjualannya?

41 hari lalu

All New Ayla diperkenalkan pada Rabu, 15 Februari 2023. (Foto: TEMPO/Rafif Rahedian)
All New Ayla Sudah Diperkenalkan, Berapa Target Penjualannya?

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) baru saja memperkenalkan All New Ayla di kawasan Senayan pada Rabu, 15 Februari 2023. Bagaimana target penjualannya?


Daihatsu Jelaskan Bedanya All New Ayla dengan Versi Lama, Apa Saja?

41 hari lalu

All New Ayla diperkenalkan pada Rabu, 15 Februari 2023. (Foto: TEMPO/Rafif Rahedian)
Daihatsu Jelaskan Bedanya All New Ayla dengan Versi Lama, Apa Saja?

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah memperkenalkan All New Ayla pada Rabu, 15 Februari 2023. Apa bedanya dengan versi lama?


Mesinnya Masih Dikembangkan, Kapan Daihatsu Hadirkan Mobil Hybrid?

41 hari lalu

Daihatsu Rocky Hybrid di GIIAS 2022. (Foto: PT ADM)
Mesinnya Masih Dikembangkan, Kapan Daihatsu Hadirkan Mobil Hybrid?

Daihatsu Motor Co. memberikan tanggapan terkait kapan peluncuran mobil hybrid di pasar otomotif Indonesia.


Ikuti Jejak Toyota Agya, Daihatsu Ayla Diisukan Rilis Hari Ini?

42 hari lalu

Daihatsu New Ayla 2020. Sumber: Astra Daihatsu Motor
Ikuti Jejak Toyota Agya, Daihatsu Ayla Diisukan Rilis Hari Ini?

PT Astra Daihatsu Motor diisukan bakal meluncurkan mobil baru Daihatsu Ayla pada hari ini, Rabu, 15 Februari 2023. Benarkah demikian?


Cerah, Penjualan Mobil Januari 2023 Tembus 94.087 Unit

43 hari lalu

GIIAS Semarang, 23-27 November 2022. (GIIAS)
Cerah, Penjualan Mobil Januari 2023 Tembus 94.087 Unit

Total penjualan mobil ritel sepanjang Januari lalu mencapai 90.835 unit, tumbuh 15,6 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.