Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Vs Wuling Almaz Hybrid, Pilih Mana?

Reporter

image-gnews
All New Toyota Kijang Innova Zenix diluncurkan di Indonesia. Senin, 21 November 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
All New Toyota Kijang Innova Zenix diluncurkan di Indonesia. Senin, 21 November 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Varian termurah Toyota Kijang Innova Zanix Hybrid dijual dengan harga Rp 458 juta. Sedangkan Almaz Hybrid Rp 470 juta. 

Masyarakat Indonesia saat ini memiliki dua pilihan mobil hybrid yang diproduksi secara lokal. Pertama dalah Wuling Almaz Hybrid yang sudah diluncurkan pada 3 November 2022. Kemudian ada Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid yang peluncurannya dilakukan pada 21 November 2022. 

Keduanya telah dirakit secara lokal di pabrik masing-masing yang berada di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. 

Almaz Hybrid merupakan SUV dengan tujuh penumpang. Sedangkan Innova Zenix Hybrid merupakan MPV yang juga memiliki kapasitas tujuh penumpang. Namun, Innova Zenix Hybrid kini dengan tampilan crossover. 

Almaz Hybrid ditawarkan dalam satu varian saja. Sedangkan Kijang Innova Zenix Hybrid ditawarkan dalam tiga varian, yakni G, V, dan Q. Innova Zenix Hybrid juga memiliki opsi penambahan body kit Modelista pada tipe V dan Q. 

Dimensi

Jika disandingkan, dimensi Almaz Hybrid dan Kijang Innova Zenix Hybrid ini mirip-mirip alias beda tipis. Almaz Hybrid memiliki dimensi panjang 4.655 mm, lebar 1.835 mm, dan tinggi 1.760 mm serta wheelbase 2.750 mm. Almaz Hybrid yang terlahir sebagai sebuah SUV memiliki ground clearance 230 mm. 

Wuling Almaz Hybrid. TEMPO/Wawan Priyanto

Sedangkan Kijang Innova Zenix Hybrid memiliki dimensi panjang 4.755 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.795 mm, serta wheelbase 2.850 mm. Meski memiliki tampilan crossover, Kijang Innova terkini masih mempertahankan ground clearance model lama, yakni 185 mm. 

Dari dimensi di atas, Kijang Innova Zenix memiliki ukuran yang sedikit lebih besar dibanding Almaz Hybrid. 

Mesin

Wuling Almaz Hybrid dibekali mesin 2.0L dengan daya 132 HP dan torsi maksimum 168 Nm. Dikombinasikan dengan motor listrik menghasilkan total daya 174 HP dan torsi 320 Nm. Baterainya berkapasitas 1,8 kWh. 

Sedangkan Kijang Innova Zenix Hybrid menggunakan mesin TNGA 2.0L berkode M20A-FXS yang menghasilkan daya 150 HP (152 PS) pada 6.000 rpm dan torsi 187,3 Nm (19,1 Kgm) pada 4.400-5.200 rpm. 

Mesin 4 silinder Dual VVT-i ini diperkuat oleh motor listrik berdaya 111,4 HP (113 PS) dan torsi 206 Nm (21 Kgm), sehingga menghasilkan daya gabungan sebesar 184,3 HP (186 PS). Baterai pada Kijang Innova Zenix Hybrid memiliki kapasitas yang lebih kecil dibanding Almaz Hybrid, yakni 1,3 kWh.

Keduanya sama-sama menggunakan sistem penggerak roda depan. 

Sedangkan sistem hybrid keduanya memiliki dasar kerja yang sama, motor listrik dapat bekerja secara individu menggunakan tenaga baterai, atau mesin saja sambil mengisi baterai, atau keduanya dapat sama-sama menggerakkan roda sehingga kinerja mesin menjadi lebih ringan dan berujung pada penghematan konsumen bahan bakar.  

Harga

Almaz Hybrid hanya ditawarkan dalam satu tipe saja dengan harga Rp 470 juta. Harga tersebut berlaku on the road untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sedangkan Kijang Innova Zenix Hybrid ditawarkan dalam tiga tipe yakni G, V, dan Q. Pada tipe V dan Q ditambahkan pilihan dengan body kit Modelista. 

Tipe G ditawarkan dengan harga Rp 458 juta, lalu tipe V Rp 522,15 juta, tipe V Modelista Rp 532 juta, tipe Q TSS Rp 501 juta, dan tipe Q TSS Modelista Rp 611 juta. 

Berdasarkan harga tersebut, Almaz Hybrid akan berhadapan langsung dengan Kijang Innova Zenix Hybrid tipe G. 

Daftar harga Wuling Almaz Hybrid vs Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid:

Wuling 
- Almaz Hybrid Rp 470 juta

Kijang Innova Zenix Hybrid:
- Tipe G: Rp 458 juta
- Tipe V: Rp 522,15 juta
- Tipe V Modelista: Rp 532 juta
- Tipe Q TSS: Rp 601,15 juta
- Tipe Q TSS Modelista: Rp 611 juta

Teknologi Canggih

Secara teknis, teknologi Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang disematkan pada Almaz Hybrid akan jauh lebih unggul dibanding Kijang Innova Zenix Hybrid tipe G. Namun, akan berimbang jika dibandingkan dengan tipe Q yang sudah dilengkapi dengan Toyota Safety Sense. 

Sebagai gambaran, dengan Rp 470 juta, Almaz Hybrid sudah dilengkapi dengan Teknologi ADAS yang di dalamnya meliputi Adaptive Cruise Control, Bend Cruise Assistance, Traffic Jam Assistance, Intelligent Cruise Assistance, Intelligent Cruise Assistance, Safe Distance Warning, Forward Collision Warning, Collision Mitigation System, Automatic Emergency Braking, Intelligent Hydraulic Braking Assistance, Lane Departure Warning, Lane Keeping Assistance, dan Intelligent Head Beam Assistance. 

Sedangkan Toyota Safety Sense yang terdapat pada Kijang Innova Hybrid Tipe Q (belum terdapat di tipe G) terdiri dari Pre-collision system, Dynamic Radar Cruise Control, Lane Departure Alert & Lane Tracing Assist, dan Automatic High Beam. 

Tipe V sudah mengadopsi beberapa bagian dari Toyota Safety Sense tadi, misalnya untuk Cruie Control. 

Kijang Innova Zenix Hybrid memiliki empat mode berkendara, yakni Eco, Normal, Power, dan EV (mode listrik). Sedangkan pada Almaz Hybrid terdiri dari EV Mode, Series Hybrid dan Parallel Hybrid. 

Baca juga: Produksi Kijang Innova Zenix, Toyota Indonesia Gandeng Pemasok Lokal

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

25 hari lalu

Mitsubishi Xpander Hybrid. (Mitsubishi)
Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

Mitsubishi Xpander hybrid akan berhadapan dengan rival seperti Suzuki XL7 dan Ertiga hybrid. Toyota juga dikabarkan menyiapkan Avanza-Veloz hybrid.


Daftar Harga Mobil Toyota Terbaru di Auto2000 Saat Imlek 2024

37 hari lalu

Pengunjung melihat All New Veloz yang dipamerkan di booth Toyota di GIIAS 2021, ICE, BSD City, Tangerang, 12 November 2021. TEMPO/Dicky Kurniawan
Daftar Harga Mobil Toyota Terbaru di Auto2000 Saat Imlek 2024

Mobil Toyota termurah di dealer Auto2000 adalah All New Calya dengan harga mulai Rp 164,7 juta.


Daftar Mobil Terlaris di Indonesia 2023, Kijang Innova Gusur Avanza dan Brio

16 Januari 2024

Sejumlah mobil Kijang Innova Zenix yang siap untuk diekspor, di Toyota Plant 3, Karawang, Jawa Barat, Selasa, 21 Februari 2023. Adapun pada 2023, TMMIN menargetkan ekspor Kijang Innova Zenix sebanyak lebih dari 8.000 unit dengan komposisi 30 persen tipe HEV dan 70 persen tipe ICE. TEMPO/Amelia Rahima Sari.
Daftar Mobil Terlaris di Indonesia 2023, Kijang Innova Gusur Avanza dan Brio

Toyota Kijang Innova berhasil menjadi mobil terlaris di Indonesia pada tahun 2023 dengan total penjualan mencapai 66.460 unit.


Ganjar Naik Kijang Innova Zenix Hybrid ke Debat Capres Ke-3

8 Januari 2024

Gaya Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud saat mengikuti debat ketiga Calon Presiden di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 7 January 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ganjar Naik Kijang Innova Zenix Hybrid ke Debat Capres Ke-3

Calon presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo datang ke acara Debat Capres ketiga dengan Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid.


Isi Garasi Gubernur Maluku Utara yang Kena OTT KPK, Cuma Punya Kijang Innova

19 Desember 2023

Presiden Joko Widodo melantik Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih provinsi Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba dan Al Yasin Ali di Istana Negara, Jakarta, Jumat 10 Mei 2019. Kekosongan jabatan itu sementara diisi oleh Pelaksana harian (Plh) gubernur, Bambang Hermawan yang juga menjabat pejabat (pj) Sekda Pemprov Maluku Utara. TEMPO/Subekti.
Isi Garasi Gubernur Maluku Utara yang Kena OTT KPK, Cuma Punya Kijang Innova

Menjabat sebagai orang Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba tercatat hanya memiliki satu mobil di dalam garasinya, yakni Kijang Innova.


Daftar Mobil Terlaris November 2023: Kijang Innova Teratas, Brio Ketiga

15 Desember 2023

All New Toyota Kijang Innova Zenix diluncurkan di Indonesia. Senin, 21 November 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Daftar Mobil Terlaris November 2023: Kijang Innova Teratas, Brio Ketiga

Toyota Kijang Innova menjadi mobil terlaris November 2023 dengan penjualan sebanyak 7.064 unit, sedangkan Honda Brio 5.381 unit.


Intip Mobil Legendaris Anwar Usman yang Diberhentikan dari Ketua MK

8 November 2023

Ketua Mahkamah Konstitusi atau MK Anwar Usman usai menjalani sidang dugaan pelanggaran etik di Gedung MK, Jakarta, Jumat, 3 November 2023. TEMPO/Han Revanda Putra.
Intip Mobil Legendaris Anwar Usman yang Diberhentikan dari Ketua MK

Anwar Usman telah diberhentikan dari Ketua MK (Mahkamah Konstitusi). Intip spesifikasi mobil legendaris yang ia punya, yakni Toyota Kijang 1997.


Wuling Almaz Wajah Lama Masih Dijual, Mesinnya Sama dengan Versi Terbaru

5 Oktober 2023

Wuling Almaz RS facelift diluncurkan di GIIAS, 10 Agustus 2023. TEMPO/Dicky Kurniawan
Wuling Almaz Wajah Lama Masih Dijual, Mesinnya Sama dengan Versi Terbaru

Wuling Motors Indonesia masih menyediakan versi Wuling Almaz wajah lama jelang peluncuran New Wuling Almaz RS Pro dan Hybrid.


Wuling Kembali Usung New Almaz RS dan Air ev Lite di GIIAS Surabaya 2023

23 September 2023

Wuling kembali berpartisipasi di GIIAS Surbaya 2023 dengan menampilkan New Almaz RS dan memperkenalkan Air ev Lite.
Wuling Kembali Usung New Almaz RS dan Air ev Lite di GIIAS Surabaya 2023

Masyarakat Surabaya dan sekitarnya berkesempatan untuk melihat langsung SUV inovatif serta varian baru mobil listrik Wuling.


Wuling Almaz RS Facelift Meluncur di GIIAS 2023, Booking Fee Rp 5 Juta

10 Agustus 2023

Wuling Almaz RS facelift diluncurkan di GIIAS, 10 Agustus 2023. TEMPO/Dicky Kurniawan
Wuling Almaz RS Facelift Meluncur di GIIAS 2023, Booking Fee Rp 5 Juta

Wuling Almaz RS facelift ini hadir dengan pembaruan di interior dan eksteriornya, salah satunya penggunaan grille dan bumper depan glossy black baru.